Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presdir Sony: Pasar Tablet di Indonesia Masih Tumbuh

Kompas.com - 08/12/2011, 19:30 WIB

MAKASSAR, KOMPAS.com — Meskipun berbagai merek tablet PC yang dipelopori iPad Apple dan kemudian Samsung Galaxy Tab telah membanjiri,  pasar tablet PC di Indonesia belum jenuh dan bahkan diprediksi  akan terus bertumbuh. Penilaian itu disampaikan Presiden Direktur PT Sony Indonesia Satoru Arai di Makassar, Kamis (8/12/2011), seusai membuka Year End Bazaar with Sony 2011.

"Untuk itulah kami (Sony) akan masuk pasar Indonesia dengan tablet PC yang kami namakan Sony Tablet S1 dan S2," kata Satoru, didampingi Assistant Manager Hiroshi Sakai. Satoru menjelaskan, Sony Tablet S1 dan S2 diluncurkan sejak September lalu untuk pasar Jepang, Amerika Serikat, dan Eropa.

Untuk pasar Indonesia, kata Satoru, pihaknya akan memodifikasi WiFi yang selama ini ada dengan teknologi 3G. "Saya pelajari sebelumnya, ternyata 3G sangat penting untuk pengguna Indonesia. Jadi kami belum akan memasuki pasar Indonesia sebelum menambahkan teknologi 3G untuk Sony Tablet S1 dan S2 di Indonesia," kata Satoru.

Dia memperkirakan S1 dan S2 yang kini masih dengan akses WiFi ini baru akan hadir di Indonesia tahun 2012. "Bisa Januari, tetapi bisa juga Mei atau Juni," kata Satoru, tentang hadirnya Sony tablet ini.

Satoru menambahkan, harga S1 dan juga S2 kemungkinan di bawah Rp 5 juta. Ditanya mengenai kelebihan Sony Tablet dibandingkan dengan tablet PC yang sudah ada, Satoru mengungkapkan, keunggulannya antara lain dalam hal bentuk, kecepatan akses, dan harga.

"Khusus S2, kami menawarkan tablet lipat dengan dual screen," katanya. S1 dan S2 dari Sony ini menggunakan Honeycomb Android. S1 dengan bentuk slate style memiliki ukuran 9,4 inci, sedangkan S2 yang berbentuk dual screen berukuran lebih mungil, yakni 5,5 inci. "Untuk pasar Indonesia yang akan masuk lebih dahulu adalah S1," tutur Hiroshi.

Ditanya apakah Sony tidak terlambat memasuki bisnis tablet PC di mana di pasar sudah beredar iPad Apple, Samsung Galaxy Tab, Motorola Xoom, Dell Streak, dan lain-lain, Satoru mengatakan, pasar Indonesia masih akan terus tumbuh. "Persoalannya bukan cepat atau lambat, tetapi kami (Sony) selalu mempelajari pasar terlebih dahulu. Teknologi tinggi, bentuk unik, fungsionalitas, style dengan harga kompetitif menjadi pertimbangan sebelum memasuki pasar," kata Satoru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com