Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembuat Angry Birds Siap Beri Wejangan di Jakarta

Kompas.com - 22/12/2011, 18:53 WIB

KOMPAS.com — Saat ini, siapa yang tak kenal Angry Birds? Game buatan Rovio itu sudah sedemikian populernya hingga merchandise-nya pun ramai dijual di beberapa minimarket di Indonesia.

Bagaimana Angry Birds bisa sesukses itu? Seperti apa tips dan trik dari pembuatnya? Tentu akan lebih enak kalau mendengarnya langsung dari pembuatnya.

Nah, developer yang mengikuti Mobile Games Developer War 2 terbilang beruntung karena mereka punya kesempatan untuk mendapatkan coaching session langsung dari CEO Rovio, Peter Vesterbacka.

Peter Vesterbacka dikabarkan siap memberikan wejangan kepada para finalis Mobile Games Developer War 2 di Jakarta. Hal itu diungkapkan Developer Operation Manager Nokia Indonesia Narenda Wicaksono. Nokia Developer merupakan pendukung Mobile Games Developer War 2.

Kompetisi itu diadakan dengan didahului sebuah Developer Camp di Bandung. Akan tetapi, siapa pun bisa jadi peserta kompetisi itu dengan mengikuti modul yang tersedia di MobileGamesDeveloperWar.com.

Setelah mengikuti modul tersebut dan telah membuat game yang keren, Anda dapat mendaftarkan diri sebagai peserta. Nantinya Anda juga berkesempatan mengikuti pelatihan langsung dari pembuat game "Burung Pemarah".

Pendaftaran dapat dilakukan di http://bit.ly/daftardeveloperwar, untuk informasi lebih lanjut bisa hubungi contact@agateacademy.com.

Peserta punya deadline hingga 14 Januari 2012 untuk menghadirkan game-nya di Nokia Store. Finalis akan ditentukan dari jumlah download game tersebut dibandingkan dengan game peserta lainnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com