Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejar Harga Murah, Memori Windows Phone "Tango" Dibatasi

Kompas.com - 12/03/2012, 14:42 WIB

KOMPAS.com - Microsoft telah mengumumkan kehadiran Windows Phone versi terbaru, Tango, di perhelatan Mobile World Congress (MWC) 2012 di Barcelona, Spanyol, akhir Februari lalu.

Tango dirancang Microsoft untuk ponsel-ponsel "low-end". Nokia Lumia 610 dan ZTE Orbit, akan menjadi perangkat pertama yang menggunakan Tango.

Yang menarik, Microsoft juga mengumumkan pembatasan memori sebesar 256MB bagi perangkat-perangkat yang akan menggunakan Tango.

Ukuran RAM ini memang terbilang kecil untuk ukuran sebuah smartphone di masa kini. Bahkan, beberapa ponsel Symbian dari Nokia telah menggunakan RAM di atas 256MB.

Pembatasan ini memang sengaja dilakukan oleh Microsoft untuk mengakomodasi vendor-vendor yang ingin memproduksi ponsel Windows Phone dengan spesifikasi yang rendah yang entu saja akan dijual murah.

Namun, dengan keterbatasan hardware tersebut, tentu fungsi dari perangkat Windows PhoneTango juga akan terbatas.

Untuk itu, Microsoft pun telah mengeluarkan rincian pembatasan fungsi dan aplikasi yang tidak bisa berjalan di perangkat Tango sebagai berikut:

- Pembatasan aplikasi
Ada beberapa aplikasi yang tidak bisa berjalan di perangkat Tango, karena banyak aplikasi yang mengharuskan penggunaan jumlah memori yang besar.

- Video podcast
Perangkat dengan RAM 256MB tidak dapat menonton video podcast

- Bing Local Scout
Pada perangkat dengan RAM 256MB, Microsoft menonaktifkan fitur Local Scout pada mesin pencari Bing. Local Scout digunakan untuk memberi hasil pencarian restoran terdekat di lokasi pengguna berada.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com