Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Google Tampilkan Balap Karung, Sambut 17 Agustus

Kompas.com - 17/08/2012, 10:57 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Sudahkah Anda membuka situs web mesin pencari Google hari ini, Jumat (17/8/2012)? Tepat di hari ulang tahun Indonesia yang ke-67, Google memasang desain dekoratif (doodle) aktivitas perlombaan khas 17-an.

Di halaman utamanya, Google memasang gambar sekelompok anak yang sedang lomba balap karung. Ada pula anak yang berusaha mengambil koin dari semangka menggunakan mulutnya.

Tahun 2011, Google juga turut merayakan HUT RI ke-66 dengan memasang doodle bertema panjat pinang. Tampak seorang anak sedang memanjat pohon pinang untuk meraih hadiah.

Desain dekoratif di halaman utama Google pada 17 Agustus 2011

Google secara resmi membuka kantor virtual di Indonesia pada 30 Maret 2012, dipimpin oleh Rudy Ramawy selaku Country Head Google Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com