Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cisco Dikabarkan Ingin Jual Linksys

Kompas.com - 17/12/2012, 14:47 WIB

KOMPAS.com - Perusahaan spesialis jaringan komputer, Cisco Systems dikabarkan tengah berusaha menjual salah satu anak perusahaannya, Linksys. Linksys yang merupakan produsen perangkat jaringan router wireless telah ditawarkan ke para calon pembeli .

Seperti dilansir Bloomberg, Cisco telah meminta bantuan perusahaan layanan keuangan Barclays untuk mencari pembelinya. Kemungkinan besar, sebuah vendor televisi yang belum disebut namanya telah tertarik mengakuisisi Linksys.

Cisco mengakusisi Linksys pada tahun 2003 dengan nilai cukup tinggi, yaitu sebesar 500 juta dollar. Saat itu, Linksys dibeli agar Cisco dapat masuk ke pasar jaringan komputer rumahan. Setelah 10 tahun, Cisco berubah pikiran dan justru berbalik ingin keluar dari pasar tersebut.

Sebelumnya, Cisco juga telah menutup beberapa produk konsumer besutannya. Salah satunya, perangkat portablet perekam video Flip yang dihentikan produksinya, pada April 2011 lalu.

Perusahaan jaringan ini sepertinya kurang beruntung dalam berbisnis di ranah produk konsumer. Di ranah korporasi, Cisco masih berjaya dengan menguasai pasar IP routing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com