Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia 4 Pengguna Pertama BlackBerry Q10 Telkomsel

Kompas.com - 24/06/2013, 16:23 WIB

Dok. Telkomsel Dari kiri ke kanan: Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan, Anggota DPR Meutya Hafiedz, Direktur Digital Kompas Gramedia Grup Edi Taslim, Miss Indonesia Tahun 2007 Kamidia Radisti

JAKARTA, KOMPAS.com — Telkomsel menyerahkan ponsel pintar BlackBerry Q10 kepada empat pelanggan terpilih, di Jakarta, Senin (24/6/2013). Mereka menjadi empat orang pertama pemakai BlackBerry Q10 resmi di Indonesia.

Keempatnya adalah Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan, Direktur Digital Kompas Gramedia Group Edi Taslim, anggota DPR Meutya Hafiedz, dan Miss Indonesia 2007 Kamidia Radisti.

Head of Strategic Marketing Group Telkomsel Ririn Widaryani mengatakan, ponsel BlackBerry Q10 ditujukan untuk kalangan profesional yang membutuhkan kenyamanan memakai ponsel dengan papan ketik fisik format QWERTY.

Ponsel BlackBerry Q10 baru dipasarkan secara resmi di Indonesia pada 25 Juni 2013. Pada tanggal tersebut, Telkomsel memulai pengiriman BlackBerry Q10 ke tempat tinggal pelanggan lama KartuHalo dan Simpati yang telah memesan.

"Jadi, pelanggan setia Telkomsel, baik KartuHalo dan Simpati, tidak perlu antre untuk mengambil BlackBerry Q10. Kami akan mengirim produk ini ke rumah masing-masing," ujar Arief Pradetya, Division Head, Device Bundling and Customization Strategy Telkomsel.

BlackBerry Q10 merupakan produk kedua yang berjalan dengan sistem operasi BlackBerry 10. Arief mengatakan, pengguna ponsel BlackBerry 10 tak perlu lagi berlangganan paket BlackBerry Internet Service (BIS) seperti ponsel BlackBerry lama. "Pengguna cukup berlangganan paket data seperti smartphone pada umumnya. Koneksi internetnya sudah lebih kencang karena tidak dikompresi oleh BIS," tambah Arief.

Telkomsel kini memiliki 56.000 pelanggan yang memakai perangkat BlackBerry Z10 dan 4.000 pelanggan yang memakai BlackBerry Q10.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com