Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia Prediksi Harga iPhone Murah

Kompas.com - 21/08/2013, 07:31 WIB
Deliusno

Penulis

Sumber CNET
KOMPAS.com — Harga dari iPhone versi terjangkau—yang sejauh ini santer disebut iPhone 5C—tampaknya tidak akan semurah yang dibayangkan. Seorang analis memprediksi, iPhone 5C akan dibanderol di kisaran harga antara 400 hingga 500 dollar AS.

Analis yang membuat prediksi tersebut adalah Ming-Chi Kuo. Ia merupakan seorang analis yang berasal dari KGI Securities. Namanya memang sedang naik daun setelah beberapa kali berhasil menebak dengan benar rumor terkait produk Apple dan tablet Nexus 7.

Kuo memprediksi, seperti dikutip dari Cnet, Rabu (21/8/2013), iPhone 5C akan menggantikan keberadaan iPhone 5. Nantinya, produk ini akan mengisi level menengah perangkat iPhone.

Menurut prediksi Kuo, iPhone 5C akan dijual di kisaran harga 400-500 dollar AS. Ini sedikit lebih mahal dari rumor sebelumnya yang menempatkan harga perangkat itu di bawah 400 dollar AS.

Sementara iPhone 4S akan diposisikan sebagai perangkat level bawah. Perangkat yang dirilis pada tahun 2011 ini juga akan mendapatkan pemotongan harga, bisa jadi di bawah 400 dollar AS.

Sementara itu, iPhone 4 tampaknya akan segera dilupakan oleh Apple. Perangkat tersebut tidak akan lagi dijual di pasaran.

Prediksi lain dari Kuo, iPhone 5S nantinya akan diluncurkan dengan pilihan warna emas. Prediksi tersebut sejalan dengan beberapa berita yang beredar belakangan ini.

Apple sendiri dikabarkan akan langsung merilis dua versi iPhone pada 10 September 2013 mendatang. Model pertama disebut iPhone 5S, mengisi level teratas perangkat iPhone. Produk kedua disebut iPhone 5C, ponsel pintar versi terjangkau milik Apple.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber CNET
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com