Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Harga Galaxy Note 10.1 Edisi 2014 di Indonesia?

Kompas.com - 05/12/2013, 18:34 WIB
Deliusno

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Diperkenalkan untuk kali pertama pada ajang IFA lalu, Samsung akhirnya membawa tablet andalan terbarunya, Galaxy Note 10.1 2014 Edition, ke pasaran Indonesia, Kamis (5/12/2013).

Penjualan perdana tablet baru ini rencananya akan dilakukan pada Jumat (6/12/2013) di pusat perbelanjaan Senayan City, Jakarta. Harga yang dibanderol oleh pihak Samsung untuk produk tersebut adalah Rp 8 juta.

Dalam acara penjualan perdana tersebut, Samsung menawarkan promo cash back sebesar Rp 1 juta apabila pembeli menggunakan kartu kredit dari bank tertentu.

Galaxy Note 10.1 2014 Edition sendiri adalah generasi kedua dari Galaxy Note 10.1. Perangkat tersebut memiliki bentang layar yang sama dengan Galaxy Note 10.1 edisi pertama, tetapi memiliki desain dan spesifikasi hardware yang berbeda.

"Desain Galaxy Note 10.1 2014 Edition benar-benar berubah, mengikuti desain dari Galaxy Note 3," tutur Diana Djohor, Product Marketing Manager Samsung Indonesia, kepada KompasTekno.

Galaxy Note 10.1 2014 Edition memiliki layar 10.1 inci yang mendukung resolusi yang tinggi, yakni 2.560 x 1.600 piksel.

Komponen lain yang digunakan adalah prosesor Exynos 5420 1,9 GHz octa-core, RAM 3 GB, dan media penyimpanan internal berkapasitas 16, 32, atau 64 GB.

Untuk pasar Indonesia sendiri, Samsung akan memasarkan tablet ini dengan kapasitas 32 GB saja, ditambah dukungan terhadap jaringan 3G.

Note 10.1 2014 Edition berjalan dengan sistem operasi Android 4.3 (Jelly Bean). Adapun untuk unit kamera, Samsung memilih sensor 8 MP pada bagian belakang dan 2 MP pada bagian depan.

Seperti generasi sebelumnya, Note 10.1 2014 Edition dapat digunakan untuk melakukan multi-windows, atau membuka dua aplikasi dalam satu layar. Samsung juga membekali pena stylus S Pen yang menjadi ciri khas perangkat keluarga Galaxy Note.

"Pembeda tablet ini dengan tablet lainnya terletak di S Pen ini," kata Diana.

Selain itu, tablet terbaru tersebut juga dapat dihubungkan dengan jam tangan pintar Galaxy Gear melalui koneksi Bluetooth.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com