Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat "Jeroan" iPhone 5s vs Galaxy S4

Kompas.com - 27/01/2014, 10:57 WIB
Akhirnya, iPhone 5S resmi hadir di Tanah Air melalui operator telekomunikasi terkemuka. Kalangan pencinta gadget mungkin mulai tertarik perhatiannya pada perangkat tersebut.

Sebelum memutuskan untuk membeli, tidak ada salahnya membandingkan iPhone 5S dengan perangkat pesaing Samsung Galaxy S4.

Pertama, dari sisi prosesor, iPhone 5S menggunakan Apple A7 Dual-Core 1,3 GHz. Sedangkan Galaxy S4 memakai Samsung Exynos 5 Octa-core 1,6 GHz.

Sedangkan untuk RAM, iPhone 5S menggunakan 1GB. Sedangkan Galaxy S4, sebesar 2GB.

Dari sisi sistem operasi jelas berbeda. iPhone 5S menggunakan iOS 7, kalau Galaxy S4 jelas memakai sistem operasi Android.

Untuk media penyimpanan, iPhone 5S tersedia dalam beberapa pilihan serupa dengan Galaxy S4, yaitu 16GB, 32GB dan 64GB. Namun, Galaxy S4 menyediakan kapasitas tambahan lewat slot microSD.

Bentang layar kedua perangkat itu juga berbeda. Perangkat jagoan Apple memiliki bentang 4 inci dengan kerapatan 326 ppi, sedangkan jagoannya Samsung di ukuran 5 inci dengan kerapatan 441 ppi.

Resolusi layar keduanya pun berbeda, dengan iPhone 5S di angka 1136 x 640 pixel dan Galaxy S4 di angka 1920 x 1080 pixel.

iPhone 5S memiliki layar dengan teknologi LED-backlit IPS LCD. Sedangkan Samsung Galaxy S4 layarnya berjenis Super AMOLED.  

Secara fisik, kamera keduanya pun berbeda. Apple memasang kamera 8MP (dual LED) di belakang, dan 1,2 MP di depan. Samsung memakai kamera 13MP (LED Flash) di belakang, dan 2MP di depan.

Dari kapasitas baterai, iPhone 5S berbaterai 1560 mAh. Galaxy S4, lebih besar dengan angka 2600 mAh.

Melihat data di atas, jelas perbedaan antara keduanya. Tapi, mana yang lebih baik? Anda bisa menentukan sendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com