Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inggris bersama Jerman Kembangkan Internet 5G

Kompas.com - 11/03/2014, 10:01 WIB
Aditya Panji

Penulis

KOMPAS.com - Perdana Menteri Inggris David Cameron mengumumkan kemitraan baru dengan Jerman untuk mengembangkan jaringan internet mobile generasi kelima (5G) yang diharapkan mampu mengunduh film berukuran besar hanya dalam waktu 1 detik.

Berbicara dalam sebuah konferensi yang dihadiri Kanselir Jerman Angela Merkel, Cameron mengatakan bahwa program ini akan dilakukan oleh King's College London dan University of Surrey dari Inggris dan university of Dresden dari Jerman.

"Negara-negara seperti Jerman dan Inggris hanya akan berhasil jika kita mendorong tanpa henti untuk ide-ide dan inovasi baru," kata Cameron, seperti dikutip dari The Australian, Senin (10/3/2014).

Cameron menyatakan Inggris punya keunggulan dalam hal perangkat lunak dan desain, sementara Jerman unggul dalam hal teknik dan industri manufaktur. Jika keduanya digabungkan dapat mengembangkan telekomunikasi internet yang hebat.

Inggris berjanji akan mengalokasikan dana 45 juta poundsterling atau sekitar Rp 850 miliar untuk dana penelitian dan pengembangan inernet mobile 5G. Ia juga percaya internet mobile akan membawa manfaat ekonomi sekitar 100 miliar poundsterling atau sekitar Rp 1.900 triliun pada tahun 2025.

"Kami berada di ambang sebuah revolusi industri baru, dan saya ingin kita (Inggris dan Jerman) untuk memimpin itu," tegas Cameron.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com