Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2.400 Orang Mudik Bareng Telkomsel

Kompas.com - 25/07/2014, 13:14 WIB
Aditya Panji

Penulis


KOMPAS.com - Telkomsel melanjutkan program tahunan 'Mudik Bareng Lebaran' mereka di 2014 ini. Kegiatan ini diikuti sebanyak 2.400 peserta, lewat tiga moda transportasi: pesawat terbang, kereta api dan bus.

Pelepasan peserta mudik dilakukan oleh Direktur Utama Telkomsel, Alex J. Sinaga dan jajaran manajemen Telkomsel, pada Kamis (24/7/2014).
 
“Melalui program ini kami dapat melayani pelanggan Telkomsel sehingga mereka mendapatkan kesempatan pulang ke kampung secara aman dan nyaman bersama-sama dengan rekan dan keluarganya,” kata Alex.

Telkomsel memberangkatkan 450 peserta dari Bandara Soekarno Hatta menggunakan moda transportasi pesawat terbang  dengan tujuan Solo, Yogya dan Surabaya. Untuk kereta api, sebanyak 600 peserta dilepas dari Statsiun Gambir dengan tujuan Surabaya.

Sementara itu sebanyak 30 bus dilepas dari Kompleks Kolam Renang, GBK Senayan untuk mengangkut 1350 peserta (diikuti oleh 330 mitra outlet beserta keluarganya) dengan tujuan Jawa Barat ,Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Bagaimana cara Telkomsel menjaring peserta kegiatan ini? Pertama, melalui program loyalty dengan cara menukarkan Telkomsel poin. Selain itu, program mudik bareng bus dilakukan sebagai bentuk apresiasi atas kinerja mitra outlet.

Khusus peserta mudik dengan kereta api Argo Anggrek, pelanggan akan diajak berbuka puasa bersama di Hotel Arya Duta. Telkomsel juga memberikan asuransi untuk seluruh peserta mudik Bus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com