Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SmadAV Terbaru Sudah Bisa Diunduh di Toko Baidu

Kompas.com - 03/09/2014, 15:33 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com - Aplikasi antivirus SmadAV kini tersedia di toko aplikasi milik Baidu asal Tiongkok, Baidu PC App Store. SmadAV merupakan aplikasi antivirus buatan developer Indonesia yang banyak dipakai pengguna PC di tanah air.

Ketersediaan aplikasi buatan Indonesia di toko aplikasi Baidu ini merupakan komitmen perusahaan teknologi dan mesin pencari asal Tiongkok tersebut dalam merangkul pengembang aplikasi dalam negeri.

“Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan pengembang aplikasi lokal berkualitas seperti SmadAV. Kerja sama ini sekaligus menjadi bukti dari komitmen Baidu untuk mendukung para pengembang asal Indonesia,” ujar Kemas Antonius, Product Manager Baidu di Indonesia, dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno.

Antivirus SmadAV dikembangkan oleh Zainuddin Nafarin pada tahun 2006, saat ia masih berstatus sebagai siswa di SMA Negeri 2 Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Nama SmadAV merupakan penggabungan singkatan dari nama sekolahnya (SMA Negeri 2) dan kata “antivirus” (AV).

Melalui kerja sama ini, aplikasi antivirus SmadAV sudah dapat diunduh di Baidu PC Apps Store melalui tautan ini. Hanya tersedia SmadAV versi gratis yang tersedia di toko aplikasi Baidu. SmadAV Pro alias versi berbayar-nya bisa diunduh di situs resmi SmadAV.

Komitmen Baidu merangkul aplikasi lokal tak berhenti di SmadAV. Baidu juga mengundang para developer untuk memasukkan aplikasi berbasis Windows buatannya ke Baidu PC App Store.

Tertarik untuk mendaftarkan aplikasi di Baidu PC App Store? Untuk keterangan lebih lanjut, para pengembang aplikasi lokal dapat menghubungi Baidu melalui e-mail di tautan ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com