Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Indonesia, Redmi 1S Ludes dalam 49 Menit

Kompas.com - 04/09/2014, 12:37 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Pihak Lazada memastikan bahwa ponsel Redmi 1S dari Xiaomi telah habis terjual dalam penjualan kilat yang digelar pada Kamis, 4 September 2014.

VP Marketing & Business Development Lazada Indonesia Andry Huzain mengatakan hal itu saat dikonfirmasi oleh KompasTekno, Kamis (4/9/2014). Andry tidak memastikan berapa jumlah unit yang terjual dan berapa lama waktu yang dibutuhkan.

"Lagi kami hitung, berapa angka resminya," tutur Andry.

Akun @lazadaID memang sempat mengicaukan kalimat berikut: "#redmi1s SOLD OUT dalam waktu 1 MENIT!". Namun, kicauan itu beberapa saat kemudian dihapus.

Kemudian, akun resmi Xiaomi di Facebook, Mi Indonesia, menyampaikan hasil akhirnya: Xiaomi Redmi 1S sebanyak 5.000 unit habis dalam waktu 49 menit. Hal itu terjadi karena ada gangguan pada situs Lazada selama 42 menit pertama.

"Kami memohon maaf atas gangguan yang terjadi pada web Lazada selama 42 menit pertama flash sale kami hari ini. Setelah pemulihan sistem, 5.000 Redmi 1S terjual habis dalam kurang dari 7 menit," demikian dituliskan pada akun Mi Indonesia.

Penjualan kilat Xiaomi Redmi 1S di Indonesia hanya dilakukan melalui situs Lazada.co.id pada pukul 11.00 WIB. Agar bisa membeli, pengguna harus mendaftar terlebih dahulu pada hari sebelumnya.

Pada saat penjualan, banyak calon pembeli yang melaporkan kesulitan mengakses situs tersebut, terutama pada halaman produk Xiaomi 1S.

Beberapa calon pembeli juga mengaku hanya bisa memasukkan produk itu ke dalam troli/keranjang belanja. Namun, saat masuk tahap konfirmasi pembayaran, muncul pesan bahwa stok sudah habis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com