Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rakit Smartphone di Indonesia, Samsung Siapkan Dana

Kompas.com - 12/09/2014, 06:32 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

Sumber

KOMPAS.com - Setelah berdiskusi dengan pemerintah Indonesia, Samsung bersiap untuk mulai memproduksi smartphone-nya di salah satu pabriknya di Jawa Barat. Diharapkan, Samsung merakit smartphone di Indonesia secepatnya mulai awal tahun depan.

Raksasa teknologi Korea tersebut telah menyiapkan dana sebesar 20 juta Dollar AS untuk membangun satu dari tiga tahap fasilitas perakitan smartphone di pabriknya saat ini yang terletak di Cikarang, Jawa Barat.

Kepastian tersebut didapat dari Direktur Jenderal Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi, Budi Darmadi, seperti dilansir dari The Jakarta Post, Rabu (10/9/2014).

"Bangunan pabriknya sudah ada, peralatan dasar yang dibutuhkan juga sudah tersedia, jadi tinggal menambahkan peralatan pendukung,"ujar Budi.

Budi juga berharap Samsung sudah bisa mulai merakit smartphone di dalam negeri mulai awal tahun depan.

Fasilitas baru yang akan dibangun oleh Samsung itu ditargetkan akan memproduksi 800 ribu perangkat tiap bulannya untuk mencukupi kebutuhan smartphone di dalam negeri.

Dengan memproduksi smartphone sejumlah tersebut per bulannya, Samsung akan memangkas sepertiga dari jumlah impor smartphone-nya di Indonesia.

Selain tingginya permintaan, motivasi Samsung untuk membangun pabrik di Indonesia disinyalir adalah untuk menghindari kebijakan dikenakannya Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPn BM) untuk smartphone yang diimpor.

Peraturan pemberlakuan PPn BM untuk smartphone saat ini sedang dibahas di Kementerian Perindustrian RI. Jika jadi diberlakukan, maka smartphone impor dengan harga di atas Rp 5 juta akan dikenai pajak PPn BM sebesar 20 persen.

Dengan merakitnya di Tanah Air, maka Samsung bisa menekan harga jual smartphone-smartphone-nya di Indonesia dan terus bersaing dengan vendor-vendor lain dalam mempertahankan pangsa pasarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com