Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video 6 Menit Ungkap Kejanggalan Antrean iPhone 6

Kompas.com - 23/09/2014, 10:36 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

Sumber The Verge

KOMPAS.com — Sebuah video berdurasi 6 menit mengungkap fakta baru penjualan iPhone 6 di kota New York, AS. Ternyata, dari banyaknya antrean tersebut, terdapat calo-calo iPhone 6 yang menjualnya kembali ke orang lain.

Video yang dibuat oleh Casey Neistat itu merekam aktivitas antrean di beberapa Apple Store di kota New York. Ternyata, dari beberapa antrean itu, Neistat melihat adanya kesamaan pola.

Ia melihat bahwa dari semua antrean, terdapat satu atau lebih warga Tionghoa yang mengantre. Beberapa di antaranya bahkan sudah tergolong manula. Karena seperti terstruktur di sejumlah tempat, Neistat menyebutnya seperti mafia.

Tak jarang, selama antrean tersebut, banyak timbul masalah dengan pihak kepolisian yang mengatur.

Pada hari penjualan iPhone 6 tiba, mereka masuk satu per satu ke Apple Store tempat mereka mengantre. Semuanya juga memiliki kesamaan, yaitu membeli barang lebih dari satu dan membayarnya dengan uang tunai.

Setelah dua, tiga, bahkan empat iPhone 6 berada di tangan, warga Tionghoa itu bertransaksi dengan orang lain di luar Apple Store.

Selain menawarkannya ke orang lain, beberapa di antaranya juga tertangkap kamera menyerahkan iPhone 6 ke orang lain, tak jauh dari Apple Store tempat mereka bertransaksi.

Bisnis calo iPhone 6 ini disebut oleh The Verge sebagai bisnis yang menguntungkan. Pasalnya, di Tiongkok sendiri, peluncuran iPhone 6 harus ditunda karena masalah regulasi.

Dengan demikian, hal itu memunculkan kesempatan bisnis pasar gelap iPhone 6 di Tiongkok. Di pasar gelap itu, harga iPhone 6 Plus 128 GB bisa dijual hingga lebih dari dua kali lipatnya, 2.580 dollar AS (atau sekitar Rp 30 juta).

Video yang dibuat oleh Neistat setidaknya telah membuka mata bahwa antrean iPhone saat ini sudah tidak semenyenangkan sebelumnya. Banyak pihak oportunis yang juga memanfaatkan kondisi ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber The Verge


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com