Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menkominfo: Uji Coba Selesai, Blokir Vimeo Dibuka

Kompas.com - 14/01/2015, 16:32 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Vimeo tak semujur YouTube di Indonesia. Hingga kini, layanan berbagi video tersebut masih diblokir oleh tim Trust Positif bentukan Kemenkominfo era Tifatul Sembiring. Namun, kini pemblokiran itu masuk babak baru, bahkan mungkin segera dibuka.

Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan tengah melakukan uji coba filtering. Jika proses filtering atau penyaringan konten tersebut selesai, maka pemblokiran akan kembali dibuka.

“Saat ini kita sedang testing untuk filtering, sudah sangat teknis. Begitu selesai, saya berharap testing untuk filtering bersama Vimeo selesai bulan ini. Jadi kita bisa buka lagi," ujar Rudiantara di sela-sela peluncuran Social Media for Good, di Menara Multimedia, Jakarta, Selasa (14/1/2015).

Vimeo diblokir karena dianggap sejumlah kontennya mengandung pornografi. Layanan berbagi video itu memang menyatakan bahwa mereka melarang konten yang secara eksplisit menampilkan aktivitas seksual. Sedangkan ketelanjangan yang tidak mengandung aktivitas seksual sengaja diperbolehkan.

Konten pornografi sebenarnya bukan hanya masalah Vimeo. Banyak situs-situs lain yang sebenarnya diblokir karena alasan serupa. Saat ini, situs-situs tersebut disaring melalui penyedia layanan internet berdasarkan daftar alamat Domain Name System (DNS) atau sub-DNS dari Kominfo.

DNS Nasional

Ke depannya, Kominfo mempertimbangkan penerapan satu DNS nasional sebagai upaya mempermudah penyaringan konten.

"Ke depan direncanakan satu DNS server nasional, sehingga ISP dapat melakukan proses penapisan memanfaatkan server DNS nasional," papar Kepala Humas Kominfo, Ismail Cawidu kepada KompasTekno.

"Satu DNS nasional berarti semua permintaan informasi dijawab oleh satu server DNS nasional. DNS nasional itu sifatnya aktif. Seperti yang dimiliki Nawala saat ini. DNS nasional itu akan memiliki banyak server untuk menjadi sistem yang andal dan berlokasi di beberapa tempat," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com