Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Operator Singapura Bikin Pesaing WhatsApp dan Skype

Kompas.com - 11/04/2015, 13:32 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber TechCrunch

KOMPAS.com - Operator telekomunikasi terbesar se-Asia Tenggara, Singtel, merilis aplikasi yang bakal jadi saingan Skype dan WhatsApp. Dinamai Wavee, aplikasi tersebut mengakomodasi fungsi panggilan suara, video, dan pesan singkat.

Saat ini, Wavee sudah bisa diunduh pada sistem operasi iOS dan Android. Dilansir KompasTekno, Jumat (10/4/2015) dari Techcrunch, Wavee juga memiliki fitur-fitur tambahan lainnya. Beberapa fitur itu serupa dengan fitur-fitur pada layanan chatting pendahulunya.

Fitur itu termasuk untuk membagi lokasi, foto dan video. Selain itu, pengguna dapat memanfaatkan alat sketsa yang tersemat untuk menggambar objek sesuka hati. Tak lupa, layaknya Line, aplikasi baru ini juga punya beragam stiker.

Layaknya Skype, Wavee mengizinkan para penggunanya saling bertukar file dan pesan sembari melakukan panggilan suara.

Yang berbeda dari layanan chatting lainnya, Wavee memungkinkan integrasi chatting dengan SMS. Pengguna bisa mengirim SMS dari aplikasi ini. Bagi pengguna yang tak ingin ruwet membuka banyak layanan untuk berkomunikasi, kemampuan ini bisa membantu.

Singtel juga mengklaim koneksi Wavee bakal lebih stabil dari aplikasi lainnya. Setidaknya bagi mereka yang menggunakan operator Singtel. Ihwalnya, Wavee disisipi pendeteksi kekuatan koneksi untuk optimalisasi jaringan. Dengan itu, tak bakal ada panggilan yang mati di tengah jalan. 

Satu hal yang menjadi pertanyaan para pengamat telekomunikasi adalah, apakah kehadiran Wavee akan mengubah pendekatan Singtel untuk Skype, WhatsApp, dan layanan serupa lainnya?

Perlu diketahui, tahun lalu kepala eksekutif Singtel Chua Sock Koong membeberkan bahwa operator telekomunikasi seyogyanya diizinkan untuk bermitra dengan layanan semacam Skype dan WhatsApp.

"Untuk menciptakan ruang pendapatan yang berkelanjutan," begitu katanya kala itu. Pengamat telekomunikasi curiga, Singtel bakal mengenakan biaya tambahan untuk WhatsApp dan Skype. Tapi, belum ada konfirmasi jelas yang mengamini praduga tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com