BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Oppo

Oppo Siapkan Ponsel Jumbo R7 Plus?

Kompas.com - 30/04/2015, 16:08 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Kabar mengenai keberadaan ponsel tanpa bezel buatan Oppo semakin santer terdengar. Setelah kemunculan berbagai bocoran foto dan sedikit soal spesifikasi, kali ini disebutkan bahwa ponsel itu memiliki "saudara kembar".

Ponsel yang dimaksud bernama Oppo R7 Plus dan menurut sumber dari The Binary Trend, akan meluncur bersamaan dengan seri R7 pada 20 Mei mendatang. Secara ukuran, ponsel dengan embel-embel Plus ini lebih besar bila dibandingkan R7.

Seperti dikutip KompasTekno dari Pocket-Lint, Kamis (30/4/2015), ukuran besar tersebut disebabkan penambahan kapasitas baterai. Selain itu, ponsel ini juga digosipkan bakal punya tubuh yang ketebalannya lebih dari 4,85 milimeter.

Sayangnya tak ada bocoran lebih lanjut soal Oppo R7 Plus ini, baik spesifikasi maupun fotonya. Oppo sendiri tidak mengungkap apapun terkait ponsel ini.

Sementara itu, ponsel Oppo R7 yang diprediksi meluncur pada hari yang sama memiliki spesifikasi cukup tinggi. Prosesornya menggunakan MediaTek MT6795 64-bit dengan delapan inti pemrosesan.

Layarnya berukuran 4,7 inci tanpa dengan lapisan kaca 2,5D dan ketajaman 1080 x 1920 piksel. Alat mengabadikan gambarnya berupa kamera utama dengan ketajaman 20,7 megapiksel.

Baca tentang

komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com