Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Game Klasik "Snake" Segera Hadir Kembali

Kompas.com - 07/05/2015, 10:55 WIB
Oik Yusuf

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com - Masih ingat dengan Snake? Game ular panjang yang satu ini pasti akrab dengan para pengguna ponsel lawas. Meski hanya tampil di layar monokrom, permainan sederhana tersebut bisa membius pemilik gadget pada awal tahun 2000-an.

Lama menghilang, Snake bakal dihadirkan kembali ke smartphone modern oleh Taneli Armanto, programer yang dulu membikin game bersangkutan untuk ponsel Nokia.

Sebagaimana dirangkum Kompas Tekno dari BBC, Kamis (7/5/2015), aplikasi game yang bernama Snake Rewind itu menurut rencana akan dirilis pada minggu ini di beberapa platform sekaligus, yakni iOS, Android, dan Windows Phone.

Cara bermainnya kurang lebih serupa dengan dulu, di mana pemain mengendalikan laju ular yang selalu bergerak maju untuk mengambil "makanan" serta power-up yang muncul di sekeliling.

Bedanya, sesuai judul, kali ini pemain bisa melakukan (rewind alias memutar kembali waktu apabila si ular menabrak tembok (yang biasanya berarti "game over").

Snake versi baru tersebut bisa diunduh secara cuma-cuma, tetapi menawarkan opsi upgrade berbayar. Ia juga akan menghadirkan "tipe buah atau makanan khusus" yang bisa dibeli lewat sebuah toko.

Aksi selengkapnya dari Snake Rewind bisa disimak dalam video di bawah.

Game Snake sendiri pertama kali dibuat oleh Armanto, developer yang berasal dari Finlandia, untuk handset Nokia 6110 pada 1997. Armanto bekerja di Nokia selama hampir 16 tahun sebelum undur diri pada 2011. Dia kini bekerja dengan tim pengembang Rumilus Design.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com