Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yahoo Bagikan Data 20 Juta Pengguna

Kompas.com - 20/01/2016, 14:13 WIB
Oik Yusuf

Penulis


KOMPAS.com - Raksasa internet Yahoo minggu lalu membuka akses terhadap data perilaku online (online behavior) sebanyak 20 juta penggunanya untuk kalangan akademisi universitas. Aneka data ini termasuk kebiasaan surfing dan search dari puluhan juta orang yang identitasnya disamarkan itu.

Data yang dikumpulkan dalam periode waktu Februari 2015 hingga Mei 2015 ini antara lain diperoleh dari layanan-layanan seperti Yahoo News, Yahoo Sports, Yahoo Finance, Yahoo Movie, dan laman beranda Yahoo.

Untuk apa Yahoo membuka data pengguna? Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Information Week, Rabu (20/1/2016), hal tersebut dilakukan dengan tujuan akademis, yakni riset teknologi machine learning.

“Tujuan kami adalah mendorong riset independen di bidang machine learning dan recommender system skala besar, dan menyamaratakan riset industri dan akademik,” tulis Yahoo dalam sebuah posting di blog resminya.

Dataset ini merupakan bagian dari program data sharing Yahoo Labs Webscope, sebuah perpustakaan referensi berisi dataset yang berguna untuk riset, yang terdiri dari data pengguna anonim untuk penggunaan non-komersial,” tambah Yahoo.

Perlu digarisbawahi bahwa data pengguna yang diberikan aksesnya oleh Yahoo bersifat anonim, alias tidak mencantumkan identitas dari pengguna bersangkutan.

Meski demikian, data Yahoo menjabarkan informasi yang cukup detil, seperti demografi (umur, gender, lokasi), serta jenis perangkat yang digunakan untuk mengakses layanan Yahoo.

Data semacam ini biasanya hanya tersedia untuk mereka yang berada di dalam lingkungan perusahaan-perusahaan besar dan sulit diperoleh kalangan akademis di universitas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Game
Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com