Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inikah Motorola Moto G Edisi 2016?

Kompas.com - 20/04/2016, 14:45 WIB
Oik Yusuf

Penulis


KOMPAS.com - Motorola diduga segera meluncurkan versi terbaru dari smartphone kelas menengah andalannya, Moto G. Rumor yang beredar menyebutkan bahwa ponsel tersebut bakal dinamai “Moto G4” atau “Moto G4 Plus”

Bocoran foto-fotonya sudah mulai beredar, seperti terlihat dalam gambar di atas, yang dihimpun KompasTekno dari ArsTechnica, Rabu (20/4/2016).

Dalam foto yang mengemuka lewat situs jejaring sosial China Sina Weibo itu, tampak perangkat yang diduga merupakan Moto G edisi 2016 memiliki pemindai sidik jari berbentuk persegi. Letaknya persis di bawah layar.  

Ukuran panel display ponsel Moto G terbaru ini diduga bakal melewati angka 5 inci.

Bagian punggung memuat unit kamera berikut flash seperti biasa. Tapi ada beberapa lubang di atas lensa yang mungkin digunakan untuk sensor tambahan, atau sistem “laser autofocus” untuk kamera.

Unit kamera sendiri disinyalir bakal dilengkapi sensor 16 megapiksel, dengan lensa 28mm (ekuivalen full-frame) berbukaan f/1.8.

Motorola telah berada di bawah kendali Lenovo selama 17 bulan semenjak diakuisisi oleh raksasa China itu pada Oktober 2014.

Produk terakhir yang dirancang oleh Motorola sebelum bergabung dengan Lenovo adalah Moto X edisi 2015. Tak lama lagi, giliran Moto G edisi 2016 yang bakal menjadi ponsel perdana Motorola di bawah bendera Lenovo. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com