Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Rilis Redmi Note 4, Harga Mulai Rp 1,8 Jutaan

Kompas.com - 25/08/2016, 13:00 WIB
Deliusno

Penulis

Sumber Gizmochina

KOMPAS.com - Nyaris satu bulan setelah memperkenalkan Redmi Pro, Xiaomi merilis smartphone baru bernama Redmi Note 4, Kamis (25/8/2016) di China.

Tidak seperti Redmi Pro, Redmi Note 4 tidak mendapat acara peluncuran khusus. Produk yang satu ini hanya diumumkan melalui situs resmi Xiaomi China, akun media sosial, dan keterangan tertulis.

Redmi Note 4 sendiri hadir dengan desain bodi yang premium. Bodinya menggunakan material logam, lengkap dengan sensor pemindai sidik jari di bagian belakangnya. Redmi Note 4 memiliki dimensi 151 x 76 x 8,35 mm dengan bobot 175 gram.

Perangkat ini dibekali dengan layar IPS berbentang 5,5 inci resolusi Full HD 1080p. Tingkat kecerahannya diklaim mencapai 450 nit.

Selain itu, sebagaimana KompasTekno rangkum dari GizmoChina, Kamis (25/8/2016), Redmi Note 4 dipersenjatai dengan chipset Helio X20 deca-core bikinan Mediatek.

Seperti kebiasaannya selama ini, Xiaomi bakal merilis dua seri Redmi Note 4 yang dibedakan dari konfigurasi memori. Versi pertama memiliki RAM 2 GB dan media penyimpanan 16 GB.

Sementara itu, versi kedua dilengkapi dengan RAM 3 GB dan media penyimpanan 64 GB. Kedua versi ini dilengkapi dengan slot hybrid, bisa diisi dengan kartu SIM kedua atau kartu memori hingga 128 GB.

Untuk urusan memotret gambar, Redmi Note 4 dilengkapi kamera 13 megapiksel dengan diafragma lensa f/2.0, fitur flash color temperature, HDR, dan PDAF. Kamera yang satu ini bisa merekam video 1080p kecepatan 30 fps dan video gerak lambat 720p kecepatan 120 fps.

Kamera depannya memiliki sensor 5 megapiksel dengan fitur Beauty 2.0 dan diafragma lensa f/2.0. Kapasitas baterai yang diusung tergolong besar, yakni 4.100 mAh dengan kemampuan fast charging 5V 2A. Perangkat ini menjalankan sistem operasi Android 6.0 dengan antarmuka MIUI 8.

Redmi Note 4 RAM 2 GB dan media penyimpanan 16 GB dijual dengan harga 899 yuan atau sekitar Rp 1,8 juta. Sedangkan versi kedua dijual dengan harga 1.199 yuan atau sekitar Rp 2,4 juta.

Untuk saat ini, Redmi Note 4 baru dijual di negeri asalnya, China. Belum ada kabar, apakah Xiaomi akan menjual Redmi Note 4 secara resmi di Indonesia atau tidak.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Gizmochina
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com