Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Alasan Telkomsel Belum Serahkan DPI

Kompas.com - 01/09/2016, 16:43 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com - Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah mengonfirmasi pihaknya belum menyerahkan Dokumen Penawaran Interkoneksi (DPI), seperti yang disampaikan oleh Plt Kepala Pusat Informasi dan Humas Kemenkominfo, Noor Iza, Kamis (1/9/2016).

Menurut Ririek, hal itu dikarenakan pihaknya belum mendapatkan jawaban atau surat balasan tertulis perihal keberatan Telkomsel soal acuan tarif baru interkoneksi. Surat tersebut ditujukan kepada Menteri Telekomunikasi dan Informatika.

"Hal ini Telkomsel rasa perlu, untuk menegakkan asas tata kelola pemerintahan yang baik dan transparan," ujar Ririek dalam keterangan tertulis kepada KompasTekno, Kamis (1/9/2016).

Baca: 5 Surat Keberatan Telkomsel soal Interkoneksi Belum Direspons Kominfo

Untuk itu, Telkomsel menegaskan akan tetap menggunakan biaya interkoneksi lama, yang disepakati dalam perjanjian dengan operator lain yang berlaku saat ini tertera dalam pasal 18 PM 8 Tahun 2006.

Hal itu akan tetap dilakukan Telkomsel hingga pemerintah mengumumkan hasil perhitungan biaya interkoneksi masing-masing operator, sebagai dasar acuan kesepakatan industri dalam membuat penawaran interkoneksi pada DPI masing-masing.

Telkomsel mengharapkan agar pemerintah yang diwakili Kementerian Kominfo segera menyampaikan pemberitahuan resmi tertulis atas penundaan ini yang ditujukan kepada semua operator.

Telkomsel tetap menegaskan pihaknya mendukung regulasi yang mengedepankan fairness dan transparan untuk kemajuan industri telekomunikasi nasional.

Baca: Operator Bisa Terapkan Tarif Baru Interkoneksi Tanpa Peraturan Menteri?

Selain itu, Telkomsel mendorong regulasi yang mendukung pemerataan pembangunan hingga keseluruh pelosok NKRI demi kemanfaatan bagi seluruh rakyat Indonesia dan berkeadilan bagi pemangku kepentingan yang terlibat.

"Untuk saat ini, tarif retail yang murah saja tidak cukup bagi pelanggan, namun harus diimbangi dengan kualitas jaringan yang baik dan merata," pungkas Ririek.

Baca: Soal Interkoneksi, Telkom dan Telkomsel Belum Kirim DPI

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com