Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Doodle Hari Ini "Google Birthday", Berapa Usia Google?

Kompas.com - 27/09/2016, 06:20 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber Telegraph

KOMPAS.com - Bila membuka halaman utama mesin pencari Google hari ini, Selasa (27/9/2016), Anda akan menemukan sebuah animasi "Google Birthday". Animasi tersebut ternyata merayakan hari ulang tahun Google yang ke-18.

Google didirikan oleh Larry Page dan Sergey Brin pada 1998 silam. Selanjutnya, tanggal 27 September ditandai sebagai hari kelahiran mesin pencari Google.

Meskipun demikian, sebagaimana dilansir KompasTekno dari Telegraph, tak ada yang benar-benar yakin soal tanggal terbentuknya Google. Bahkan, orang-orang di dalam perusahaan itu pun tak mengetahuinya.

Perayaan ulang tahun setiap 27 September itu pun baru dilakukan sejak 2006 lalu. Sedangkan setahun sebelumnya, yaitu pada 2005, Google merayakan ulang tahun di tanggal 26 September.

Perubahan tanggal ulang tahun ini bukan cuma terjadi sekali. Sebelum tahun 2005 pun Google sudah merayakan ulang tahun di tanggal yang berbeda.

Tepatnya, pada 7 September 2004 lalu, raksasa mesin pencari ini menayangkan Google Doodle perayaan ulang tahunnya sendiri ke seluruh dunia. Sedangkan pada 2003, ulang tahun tersebut dirayakan pada 8 September.

Tanggal-tanggal yang berbeda itu tidak terlihat memiliki keterkaitan satu sama lain. Namun bila menilik sejarah, dapat dilihat bahwa pendaftaran Google sebagai perusahaan dilakukan pada 4 September 1998.

Artinya, bila melihat dari perspektif perusahaan, maka tanggal 4 September bisa jadi merupakan hari kelahiran Google yang paling masuk akal.

Walau demikian, jangan lupakan bahwa Google sebenarnya sudah mulai dirintis sejak tahun yang lebih lama dari itu. Ide pembuatannya mulai digarap pada 1996 silam, sebagai sebuah proyek riset di Stanford University.

Sekadar diketahui, Google sendiri mengakui bahwa hari ulang tahunnya dirayakan di empat tanggal berbeda selama beberapa tahun belakangan ini. Namun sementara waktu ini, perusahaan mesin pencari itu memutuskan 27 September sebagai hari kelahirannya.

Baca juga: Kapan Tepatnya Tanggal Ulang Tahun Google?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Telegraph
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com