Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Foto Moto M Plus Ungkap Pemindai Sidik Jari

Kompas.com - 24/10/2016, 14:00 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Motorola sedang menyiapkan Android Moto M di Indonesia. Ponsel dengan kode produksi XT1663 dipergoki terdaftar di situs Ditjen SDPPI dan Balai Uji Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) Indonesia.

Namun Motorola nampaknya juga sedang menyiapkan varian Moto M dengan layar yang lebih besar, disinyalir bakal diberi nama Moto M Plus.

Bocoran foto-foto Moto M Plus saat ini telah beredar di internet. Dalam foto itu, setidaknya terlihat bahwa ponsel Moto M Plus memiliki bodi yang terbuat dari logam. Di casing belakangnya, tepat di bawah kamera, terdapat sebuat alat pemindai sidik jari.

Tech Droider Moto M Plus
Seperti dilansir KompasTekno dari Trusted Review, Senin (24/10/2016), model yang terlihat dalam bocoran foto memiliki kode produksi XT1662, yang bisa jadi merupakan Moto M Plus (Moto M berkode XT1663).

Bocoran spesifikasi Moto M Plus antara lain layar berukuran 5,5 inci (1080p), RAM 4 GB, memori internal 32 GB, kamera utama 16 megapiksel, serta kamera depan 8 megapiksel.

Baca: Indikasi Kuat Kehadiran Kembali Ponsel Motorola di Indonesia

Sementara Moto M yang berukuran lebih kecil disebut-sebut memiliki ukuran layar 4,6 inci, prosesor octa core 1,9 GHz, RAM 3 GB, memori internal 32 GB, kamera utama 16 megapiksel, serta kamera depan 8 megapiksel.

Hingga saat ini belum diketahui kapan peluncuran Moto M dan Moto M Plus secara global. Namun dengan adanya pengujian untuk Moto M berkode XT1663 di situs Ditjen SDPPI, ada kemungkinan bahwa ponsel tersebut akan segera muncul di Indonesia.

Moto M Plus sendiri belum termuat dalam daftar pengujian ponsel di Balai Uji Kemenkominfo Indonesia. Toh ini tak berarti ponsel itu tak akan masuk Indonesia. Bisa aja, Motorola akan memasukkannya, dalam rentang waktu yang berbeda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com