Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baterai Android Boros? Segera Lakukan Ini

Kompas.com - 12/01/2017, 11:46 WIB
Fatimah Kartini Bohang,
Deliusno

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Merasa baterai smartphone Android Anda boros belakangan ini? Segera install ulang aplikasi Messenger. Bisa jadi, aplikasi bikinan Facebook tersebut biang keladi masalah boros tersebut. 

Facebook mengaku baru membersihkan bug dari aplikasi Messenger di Android. Bug tersebut dikatakan bisa menyebabkan baterai cepat habis dan smartphone panas. Hal ini disampaikan VP of Messenging Products Facebook, David Marcus.

"Masalah telah diselesaikan dengan perbaikan," ujarnya, sebagaimana dilaporkan BusinessInsider dan dihimpun KompasTekno, Kamis (12/1/2017).

Marcus mengimbau para pengguna Messenger yang merasa terjangkiti bug untuk segera me-restart aplikasi. Ia berjanji ketika aplikasi digulir kembali, konsumsi baterainya akan normal lagi.

Facebook tak merinci berapa banyak pengguna yang terkena dampak bug pada Messenger. Yang jelas, keluhan pengguna ramai di media sosial sejak pekan lalu.

Baca: Bagaimana Cara Upload Video di Facebook Bisa Dapat Uang?

"Facebook/Messenger menghancurkan 90 persen dari baterai smartphone saya, bahkan ketika saya tak menggunakannya sama sekali," kata akun Twitter bernama @kataykin.

"Facebook Messenger meraup 15 persen baterai saya hari ini. Saya belum membukanya selama seminggu ini," kata akun lain bernama @rmlewisuk.

Tak cuma di Twitter, keluhan juga ramai di forum online semacam Reddit. Salah satu pengguna dengan akun bernama phObOz pada akhirnya menghapus aplikasi Messenger dari ponselnya.

"Messenger merusak baterai saya dan ponsel jadi panas. Saya harus menghapusnya," kata dia.

Intinya, jika belakangan Anda merasa baterai ponsel Android cepat habis, penyebabnya bisa jadi adalah bug pada Messenger. Segera restart aplikasi dengan uninstall lalu kembali install. Selamat mencoba!

Baca: Begini Cara Facebook Bikin Karyawannya Tutup Mulut

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com