Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Chipset "Pinecone" Buatan Xiaomi, Ada 2 Versi

Kompas.com - 07/02/2017, 15:18 WIB

KOMPAS.com - Kabar tentang Xiaomi yang bakal merilis smartphone Mi 5C yang dibekali dengan chipset buatan mereka sendiri telah beredar. Yang masih menjadi pertayaan, seperti apa detail mengenai chipset yang dinamakan Pinecone itu?

Dikutip KompasTekno dari GizmoChina, Selasa (7/2/2017), chipset Pinecone yang pertama kali bakal diusung Mi 5C disebut-sebut bakal mengusung CPU Cortex A-53 dalam arsitektur delapan inti (octa-core).

Chipset Pinecone dengan arsitektur octa-core itu digadang-gadang bakal menjadi pesaing chipset kelas menengah, Snapdragon 808 buatan Qualcomm.

Baca: Xiaomi Pakai Prosesor Buatan Sendiri di Mi 5C?

Menurut bocoran, ada dua model chipset Pinecone yang menjadikan Xiaomi lebih fleksibel lagi dalam memilih otak pemrosesan bagi smartphone mereka. Kedua model itu memiliki nomor model V670 dan V970. Xiaomi Mi 5C sendiri digadang-gadang mengusung model V670 yang lebih rendah.

V670 sendiri dikabarkan bakal mengusung CPU Cortex-A53 dengan cempat core besar, dan Cortex-A53 dengan empat core kecil. Untuk pemrosesan grafis, dipercayakan kepada GPU Mali-T860 MP4 dnegan clock 800 MHz. Model V670 sendiri kabarnya akan menggunakan proses manufaktur 28 nm.

Sementara seri V970 yang lebih high-end dikatakan baru datang di kuartal empat 2017. Chipset ni dikatakan bakal mengusung CPU octa core dengan konfigurasi satu CPU Cortex-A73 dan satu CPU Cortex-A53 yang masing-masing memiliki empat core.

CPU dalam model V970 disebut memiliki frekuensi clock hingga 2,0 GHz dan clock speed maksimumnya mencapai 2,7 GHz. V970 juga dilengkapi dengan GPU yang lebih superior, yakni Mali G71 MP12 dengan clock speed 900 MHz.

Chipset Pinecone dengan model V970 dikatakan bakal dimanufaktur dengan proses 10 nm, sama dengan proses manufaktur yang dipakai untuk membuat chipset Snapdragon 835 oleh Qualcomm.

Prosesor high-end Xiaomi ini juga bakal diusung dalam model-model smartphone high-end Xiaomi masa mendatang, seperti Mi 6s dan Mi Note 3.

Baca: Resmi, Xiaomi Redmi 3s Sudah Bisa Dipesan di Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com