Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gara-gara “Typo” Satu Huruf, "Hacker" Curi Rp 5,8 Miliar

Kompas.com - 21/02/2017, 16:26 WIB
Oik Yusuf

Penulis

KOMPAS.com — Salah ketik alias typo kadang bisa membuat repot, apalagi kalau sampai mengakibatkan bug yang bisa dieksploitasi hingga menimbulkan kerugian miliaran rupiah.

Itulah yang dilaporkan menimpa mata uang virtual Zcoin baru-baru ini. Seperti Bitcoin, Zcoin adalah cryptocurrency yang tidak memiliki bank sentral.

Basisnya adalah protokol software Zerocoin yang memberikan privasi dan anonimitas untuk pengguna. Namun, baris kode Zerocoin ternyata mengandung bug yang berasal dari salah ketik.

“Sebuah kesalahan tipografi berupa satu karakter tambahan dalam kode telah memungkinkan seorang penyerang membuat transaksi Zerocoin, walaupun sebenarnya tidak memiliki mata uang Zcoin,” sebut manajer komunitas Zcoin, Reuben Yap, dalam sebuah pengumuman.

Dengan kata lain, sang hacker bisa menggunakan Zcoin yang sama untuk transaksi berkali-kali. “Kami sadar sedang diserang (hacker) ketika jumlah transaksi mata uang tidak sama dengan jumlah pengeluaran,” lanjut Yap.

Sang hacker yang masih belum bisa diidentifikasi itu diperkirakan berhasil mendulang profit senilai 437.000 dollar AS atau lebih dari Rp 5,8 miliar, seperti dirangkum KompasTekno dari Business Insider, Selasa (21/2/2017).

Kendati demikian, Yap menegaskan bahwa kriptografi Zcoin sendiri tidak bermasalah. Problemnya hanya berasal dari typo itu.

“Kami telah mengidentifikasi error dimaksud dan segera menyalurkan perbaikan,” ujar Yap.
 
Baca: Tahun Baru, Nilai Tukar 1 Bitcoin Mencapai Rp 13 Juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com