Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Android RAM 8 GB Zenfone AR Bakal Masuk Indonesia, Kapan?

Kompas.com - 15/03/2017, 15:11 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tiga smartphone yang diumumkan Asus di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2017, yakni Zenfone 3 Zoom, AR, dan Live, dipastikan bakal masuk ke Indonesia. Ketiga smartphone tersebut kemungkinan masuk ke Tanah Air di sekitar kuartal II (Q2) 2017.

Kepastian ini diungkap oleh Country Marketing Manager Asus Indonesia, Galip Fu, saat bincang dengan wartawan di sela acara ZenCreator di Jakarta, Rabu (15/3/2017).

“Ya (akan masuk Indonesia). Kalau merujuk ke pengumuman di Consumer Electronics Show lalu, berarti ada AR dan Zoom. Selain itu ada juga Zenfone Live. Kemungkinan di kuartal kedua 2017,” ujar Fu.

“Tapi ini masih dibicarakan ya. Kepastiannya belum 100 persen, mungkin sekitar 99 persen lah. Masih ada kemungkinan perubahan keputusan juga kan,” imbuhnya.

Baca: Melihat Asus Zenfone AR dan Zenfone 3 Zoom dari Berbagai Sudut

Zenfone AR, Zoom, dan Live

Zenfone AR adalah salah satu smartphone unggulan terbaru Asus. Smartphone ini merupakan yang pertama memiliki RAM 8 GB. Saat ini RAM tertinggi yang ada di smartphone baru mencapai 6 GB.

Zenfone AR dibekali dengan serangkaian hardware khusus untuk mendukung platform augmented reality (AR) Tango buatan Google. Kemudian ada dukungan platfom VR Daydream, yang juga buatan Google.

Spesifikasi lain Zenfone AR mencakup kamera utama 23 megapiksel yang didampingi kamera untuk motion tracking dan depth sensing untuk keperluan AR, layar AMOLED 5,7 inci (2.560 x 1.440), dan sistem operasi Android 7.0 "Nougat".

Sedangkan Zenfone 3 Zoom merupakan smartphone yang dibekali kamera ganda dengan kombinasi lensa wide dan short tele, mirip dengan kamera iPhone 7 Plus. Di bagian dalam smartphone ini terdapat otak pemrosesan chipset Snapdragon 625 dan baterai 5.000 mAh.

Terakhir, Zenfone Live merupakan smartphone yang dibekali dengan hardware khusus untuk mengelola fitur beautification yang bisa mempercantik tampilan penggunanya. Hardware tersebut memungkinkan fitur beautification berjalan secara real time dalam streaming video.

"Otak" pemrosesan Zenfone Live berupa chipset Snapdragon 410 quad-core 1,2 GHz, RAM 2 GB. dan memori penyimpanan internal 16 GB atau 32 GB. Selain itu ada kamera utama 13 megapiksel F/2.0 dan kamera depan 5 megapiksel F/2.2.

Baca: Asus Rilis Zenfone AR, Android RAM 8 GB Pertama di Dunia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com