Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mi Fans Padati Lokasi Peluncuran Xiaomi Mi 6 di Beijing

Kompas.com - 19/04/2017, 12:40 WIB
Reza Wahyudi

Penulis

BEIJING, KOMPAS.com - Suasana di Universitas Teknologi Beijing pada Rabu (19/4/2017) siang sekitar pukul 13.00 waktu setempat sudah dipadati oleh fans Xiaomi atau yang dikenal dengan sebutan Mi Fans.

Mereka akan menyaksikan acara peluncuran smartphone flagship terbaru Xiaomi, yakni Mi 6.

Pantauan jurnalis KompasTekno, Reza Wahyudi dari lokasi acara, selain ratusan Mi Fans, acara ini juga dihadiri oleh sekitar 300 jurnalis dari berbagai media lokal dan internasional.

Antrean panjang tampak mengular di pintu gerbang masuk acara. Pengunjung dan jurnalis harus diperiksa satu per satu oleh pihak keamanan.

Masing-masing pengunjung juga harus menunjukkan akses masuk berupa gelang khusus yang diberikan oleh Xiaomi bagi yang sudah membeli tiket.

Acara peluncuran Mi 6 sendiri baru akan dimulai pada pukul 14.00 waktu Beijing, atau pukul 13.00 WIB.

Berikut foto-foto suasana sebelum acara peluncuran Mi 6 dari Beijing.

Reza Wahyudi/KOMPAS.com Suasana peluncuran Xiaomi Mi 6 di Universitas Teknologi Beijing, Rabu (19/4/2017)
Reza Wahyudi/KOMPAS.com Suasana peluncuran Xiaomi Mi 6 di Universitas Teknologi Beijing, Rabu (19/4/2017)
Reza Wahyudi/KOMPAS.com Suasana peluncuran Xiaomi Mi 6 di Universitas Teknologi Beijing, Rabu (19/4/2017)
Reza Wahyudi/KOMPAS.com Suasana peluncuran Xiaomi Mi 6 di Universitas Teknologi Beijing, Rabu (19/4/2017)
Reza Wahyudi/KOMPAS.com Suasana peluncuran Xiaomi Mi 6 di Universitas Teknologi Beijing, Rabu (19/4/2017)
Reza Wahyudi/KOMPAS.com Suasana peluncuran Xiaomi Mi 6 di Universitas Teknologi Beijing, Rabu (19/4/2017)
Baca: Vlog: Serunya Keliling Kantor Xiaomi dan Mi Home di Beijing

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com