Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Gadget Story" Ajak Komunitas Oprek Galaxy S8

Kompas.com - 03/05/2017, 18:16 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekitar 40 orang terpilih sudah bisa menjajal langsung Samsung Galaxy S8 pada hari ini, Rabu (3/5/2017), dalam acara bertajuk "Gadget Story" yang dihelat KompasTekno di The Hook Cafe, Jakarta.

Galaxy S8 sendiri pertama kali dirilis di New York pada Maret lalu, lantas diresmikan di Tanah Air pada Senin (2/5/2017) kemarin. Meski demikian, ketersediannya di pasaran baru dimulai per 5 Mei mendatang.

Artinya, 40 peserta "Gadget Story" termasuk dalam jejeran orang Indonesia pertama yang berkesempatan mencoba semua fitur Galaxy S8 secara personal. Mereka disaring dari 700-an orang yang mendaftarkan diri.

"Kriteria kami dalam memilih peserta merujuk pada minat mereka. Kalau blogger, kami lihat biasanya menulis soal apa, prioritasnya yang teknologi. Kalau dari masyarakat umum, kami lihat background pekerjaan mereka, utamanya yang mahasiswa, ibu rumah tangga, dan karyawan swasta," kata perwakilan panitia pelaksana "Gadget Story".

Acara sejatinya dimulai pada 19.00 WIB, namun sejak pukul 17.30 WIB para peserta yang berasal dari blogger dan masyarakat umum mulai berdatangan. Mereka tampak antusias menjadi salah satu yang beruntung menjajal Galaxy S8 sebelum beredar di pasaran Tanah Air.

"Seneng sih, soalnya saya cari ponsel Android karena pengen beralih dari iOS. Saya pengen tahu lebih lanjut soal Galaxy S8 lewat acara ini," kata salah satu peserta bernama Dita (28).

Selain dibekali unit Galaxy S8 satu per satu, para peserta juga mendapatkan materi tentang fitur-fitur unggul dalam ponsel tersebut dari jurnalis KompasTekno, Oik Yusuf, dan perwakilan komunitas gadget Gadtorade, Lucky Sebastian. Ada pula workshop tentang cara membuat vlog dengan menggunakan smartphone.

Para peserta akan diminta membuat video dokumentasi acara yang harus diunggah ke akun Instagram masing-masing, serta kultwit di akun Twitter mereka. Konten paling menarik berkesempatan mendapatkan dua unit smartphone Galaxy A5.

Mereka pun bisa mengikuti kompetisi video untuk memperebutkan satu unit Galaxy S8 yang pemenangnya diumumkan dua minggu dari gelaran acara atau sekitar pertengahan Mei mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com