Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan di Snapchat Kini Bisa Dilihat Selamanya

Kompas.com - 10/05/2017, 12:48 WIB
Oik Yusuf

Penulis

KOMPAS.com - Pesan alias "Snap" dalam aplikasi ephemeral messaging Snapchat selama ini bisa dilihat selama 10 detik sebelum otomatis terhapus. Itu pula yang menjadi ciri khas dan pembeda Snapchat dari aplikasi messaging lain.

Namun, dalam sebuah update aplikasi terbaru yang dirilis Selasa kemarin, Snapchat menghilangkan batas waktu tersebut. Tiap Snap pun kini bisa dilihat "selamanya".

"Kita semua merasa frustrasi karena tidak bisa sepenuhnya menikmati sebuah Snap," tulis Snapchat dalam sebuah posting pengumuman.

"Kami ingin memberi Anda opsi agar penerima Snap bisa melihatnya selama yang mereka suka," imbuh Snapchat, sebagaimana dirangkum Kompas Tekno dari Business Insider, Rabu (10/5/2017).

"Selamanya" di sini dalam artian sebelum si penerima keluar dari thread percakapan. Begitu Snap ditutup, pesan itu akan terhapus secara otomatis seperti biasa.

Di masa-masa awalnya dulu, Snapchat mendapat reputasi sebagai aplikasi populer untuk "sexting" lantaran obrolan dan gambar bisa terhapus secara otomatis. (Baca: Snapchat, dari Foto Bugil hingga Perselingkuhan)

Business Insider Penayangan pesan Snap di Snapchat kini bisa dibuat tanpa batas waktu.
Seiring perjalanannya Snapchat memperkenalkan format baru bernama Stories berupa unggahan foto dan video yang bertahan selama 24 jam sebelum dihapus.

Fitur yang satu ini banyak ditiru oleh aplikasi-aplikasi kepunyaan Facebook, termasuk WhatsApp dan Instagram.

Selain memperpanjang waktu penayangan Snap hingga tanpa batas, Snapchat juga memperkenalkan sejumlah tool baru seperti kemampuan menggambar dengan emoji dan sebuah "magic eraser".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com