Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sukses di Turki, Kazuteru Makiyama Diangkat Jadi Bos Sony Indonesia

Kompas.com - 12/05/2017, 13:44 WIB
Deliusno

Penulis

KOMPAS.com - Sony Indonesia mendapat pimpinan baru. Perusahaan tersebut menunjuk Kazuteru Makiyama sebagai Presiden Direktur menggantikan Kikuo Okura per 1 April lalu.

Makiyama sendiri bukan orang baru di Sony. Ia setidaknya sudah bergabung sejak 1998. Makiyama memulai karir luar negerinya di bidang sales dan marketing pada tahun 2007 di Dubai. Kemudian, mengambil tantangan baru di Arab Saudi sebagai kepala kantor perwakilan Sony Arab Saudi pada tahun 2011.

Pada tahun 2014, Ia ditunjuk sebagai Managing Director Sony Eurasia (Turki). Selama masa tugasnya, Ia harus bekerja di lingkungan bisnis Turki yang sangat menantang dan fluktuatif.

Pekerjaan Makiyama di Turki membuatnya semakin dilihat oleh Sony pusat. Kinerjanya dikatakan sangat baik hingga mampu membalik keadaan bisnis ke arah yang lebih baik dalam waktu singkat. Ia juga berhasil membuat tren pertumbuhan yang kuat, setelah Sony Turki mengalami penurunan cukup lama.

"Indonesia merupakan penugasan luar negeri saya yang ke-empat dan kebetulan ke-empatnya adalah Negara-negara Muslim. Saya memiliki keingintahuan besar dan bersemangat untuk dapat menemukan keunikan budaya dan pasar Indonesia. Dalam semua penugasan saya sebelumnya, saya selalu memberi prioritas tinggi untuk dapat memahami budaya lokal pada awal penugasan,” kata Makiyama, Presiden Direktur Sony Indonesia, dalam keterangan pers yang KompasTekno terima, Jumat (12/5/2017).

Sony sendiri tentunya sangat membutuhkan pengalaman Makiyama. Pasalnya, tahun 2017 ini, perusahaan asal Jepang tersebut bakal merilis banyak produk baru. Beberapa antaranya, kamera Alpha terbaru, televisi OLED, headphone dengan noise cancelling, dan PlayStation VR.

"Saya akan menghabiskan sebagian besar waktu saya di lapangan untuk dapat memahami bagaimana konsumen kami menerima produk dan layanan yang kami berikan. Saya sangat menantikan untuk dapat bertemu dengan banyak orang dan menjalin banyak hubungan pertemanan dan kerja sama baru,” kata Makiyama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com