Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Microsoft Bikin Sensor Kamera Lengkung, Buat Apa?

Kompas.com - 04/06/2017, 16:16 WIB
Oik Yusuf

Penulis

Sumber PetaPixel

KOMPAS.com - Pabrikan kamera seperti Canon, Nikon, dan Sony belakangan sibuk mengembangkan teknologi sensor kamera berbentuk melengkung (curved sensor). Microsoft  pun rupanya tertarik melakukan hal serupa.

Bahkan, sang raksasa software ini sudah sampai pada tahap membuat kamera yang dibekali sensor dimaksud. Hasil tangkapan gambarnya diklaim memiliki resolusi lebih tinggi dibandingkan kamera DSLR kelas atas.

Tak seperti sensor datar konvensional, layaknya retina di belakang mata manusia, sensor curved mengikuti bentuk bidang proyeksi lensa yang memang melengkung secara alami.

Walhasil, lensa kamera pun tak perlu dibuat sedemikian rumit untuk mengoreksi hasil proyeksi seperti yang diperlukan apabila sensor berbentuk datar.

“Dengan sensor melengkung, koreksi optis bisa dilakukan dengan jauh lebih efisien sehingga mempermudah pembuatan lensa wide-angle yang tajam di seluruh bidang gambar, juga lensa berbukaan lebar yang menghasilkan gambar low-light lebih baik,” ujar Neel Joshi dari tim peneliti Microsoft.

Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari PetaPixel, Minggu (4/6/2017)dia menambahkan, tingkat iluminasi yang merata di keseluruhan frame pun lebih mudah untuk diwujudkan dengan memakai sensor melengkung.

Microsoft Sensor melengkung bikinan Microsoft bisa mengambil gambar tajam, bahkan di area pinggiran frame sekalipun (ditandai kotak merah).
Microsoft menggunakan tekanan pneumatic untuk membuat sensor melengkung dari sensor CMOS yang sebelumnya telah ditipiskan. Proses ini tidak mengubah kelistrikan sensor maupun karakter tangkapan gambarnya.

Semakin jauh dari titik tengah frame, biasanya kualitas tangkapan kamera bersensor datar akan makin menurun dan menjadi tidak tajam.

Tapi tidak demikian halnya dengan sensor melengkung. Di daerah pinggiran frame, tangkapan gambar sensor melengkung diklaim 5 kali lebih tajam dibandingkan DSLR, menurut laporan yang dilansir The Optical Society.

Microsoft mengatakan pihaknya memakai sensor berukuran 1/2,3 inci dalam eksperimen sensor melengkung. Namun, proses pembuatannya juga bisa diterapkan di sensor kamera dengan ukuran lain, termasuk APS-C.

Kendati menjanjikan, Microsoft mengatakan kamera  bersensor melengkung belum akan hadir di pasaran dalam waktu dekat. Masih banyak pengembangan dan penyempurnaan yang diperlukan sebelum sensor melengkung bisa diproduksi massal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PetaPixel
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com