Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uber Pilih Mantan Bos Expedia Sebagai CEO Baru

Kompas.com - 28/08/2017, 09:30 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Setelah berbagai desas-desus dan drama yang terjadi, akhirnya dewan perusahaan Uber mantap memilih Dara Khosrowshahi sebagai CEO baru perusahaan.

Selain Dara Khosrowshahi, dalam bursa CEO Uber juga terdapat calon kuat lain, yakni CEO Hewlett Packard Enterprice Meg Whitman dan mantan CEO General Electric Jeff Immelt.

Namun setelah hampir dua bulan yang penuh dengan spekulasi, akhirnya anggota dewan perusahaan Uber sepakat untuk mengangkat Dara Khosrowshahi sebagai CEO baru. Dia pun resmi menggantikan Travis Kalanick.

Calon CEO baru Uber Dara KhosrowshahiRecode Calon CEO baru Uber Dara Khosrowshahi
Sebagaimana dilansir KompasTekno dari The Verge, Senin (28/8/2017), sebelumnya Dara Khosrowshahi merupakan CEO di perusahaan pemesanan tiket dan perjalanan Expedia.

Dia menjabat sejak 2005 silam dan telah membesarkan Expedia, dari total booking sejumlah 15 miliar dollar AS atau sekitar Rp 200 triliun hingga menjadi 72 miliar dollar AS atau sekitar Rp 960,2 triliun.

Dara Khosrowshahi sendiri tak asing dengan industri transportasi. Pasalnya selama di Expedia dia juga berpengalaman menangani penyewaan mobil dan berbagai moda transportasi lainnya.

Saat ini, Uber belum secara resmi mengumumkan Dara Khosrowshahi sebagai CEO barunya. Walau sudah terpilih, pria itu sendiri belum secara formal menerima pekerjaan barunya sebagai bos Uber.

Sebelumnya, Meg Whitman dan Jeff Immelt sempat dianggap sebagai calon kuat CEO baru Uber. Tapi pada bulan lalu, Meg Whitman sempat berkicau bahwa dirinya sepenuhnya berkomitmen pada Hewlett Packard Enterprise dan tidak akan pindah.

Begitu pula dengan Jeff Immelt, yang pada Minggu lalu mengumumkan bahwa dirinya sudah mundur dari proses seleksi CEO baru Uber.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com