Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Bakal Bunuh Pemindai Sidik Jari?

Kompas.com - 16/10/2017, 07:32 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber TheNextWeb

KOMPAS.com - Fitur pemindai sidik jari Apple yang dinamai Touch ID bakal tutup usia. Setidaknya begitu menurut analis KGI Securities yang prediksi dan bocorannya kerap benar, Ming-Chi Kuo.

Ming-Chi Kuo mengatakan Apple akan lebih fokus mengembangkan fitur pengenal wajah Face ID. Fitur itu pertama kali diimplementasikan pada produk iPhone X yang diperkenalkan beberapa saat lalu.

iPhone X agaknya menjadi penentu apakah Face ID diproyeksikan sebagai fitur masa depan Apple atau tidak. Sebelumnya, Ming-Chi Kuo masih ragu soal potensi Face ID dan nasib Touch ID.

Pada laporannya yang dirilis bulan lalu, Ming-Chi Kuo menggarisbawahi Apple akan meningkatkan upaya pengembangan Face ID namun belum benar-benar beralih dari Touch ID.

Baca: Apple Jelaskan Cara Kerja Face ID iPhone X

Sementara laporan teranyarnya yang dirilis akhir pekan ini mengindikasikan bahwa keputusan Apple sudah bulat untuk meninggalkan Touch ID dan mengerahkan semua sumber daya untuk Face ID.

Face ID sendiri merupakan salah satu bentuk perwujudan dari teknologi "3D Sensing". 3D Sensing ini berfungsi meningkatkan kemampuan kamera untuk mengenal obyek dan menangkap informasi mendalam dari objek tersebut.

"3D Sensing adalah key selling point pada seri-seri iPhone 2018," ujar Ming-Chi Kuo, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari TheNextWeb, Senin (16/10/2017).

Apple masih enggan berkomentar soal isu yang diumbar Ming-Chi Kuo. Informasi ini belum bisa dipercaya 100 persen hingga iPhone generasi berikutnya diluncurkan pada 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber TheNextWeb
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com