Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Speaker LG G7 ThinQ Bakal Lebih Nyaring

Kompas.com - 30/04/2018, 11:33 WIB
Fatimah Kartini Bohang,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber ENGADGET

KOMPAS.com - LG G7 ThinQ mulai ramai diperbincangkan sejak Maret 2018. Salah satu bocoran yang beredar mengatakan smartphone tersebut mengusung layar super terang yang mampu disetel hingga 1.000-nit.

Yang teranyar, LG G7 ThinQ juga digadang-gadang punya “Boombox Speaker” yang 10 kali lipat lebih keras dan nyaring. Setidaknya begitu yang diindikasikan LG via teaser foto terbarunya.

Boombox Speaker itu mengandalkan desain ruang resonansi khusus di dalam smartphone. Berdasarkan teaser, ruang resonansi itu memiliki porsi lebih banyak ketimbang modul speaker ponsel konvensional.

Hasilnya, Boombox Speaker mampu mengantarkan suara yang lebih keras namun jernih. Sebab, level suara dasar bisa ditingkatkan hingga 6dB, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Senin (30/8/2018), dari Engadget.

Baca juga: LG G7 Dilaporkan Meluncur April, Ini Bocoran Harganya

Selain itu, bass-nya juga diklaim dua kali lipat lebih dalam, apalagi ketika ditempatkan pada permukaan atau kotak yang solid. Tak perlu lagi menyambungkan smartphone dengan speaker portable ketika ingin mendengarkan lagu lebih keras bersama teman-teman.

Perlu dicatat, bocoran ini masuh berupa prediksi asumsi dari teaser yang diumbar LG. Belum ada konfirmasi atau pernyataan resmi dari sang pabrikan Korea Selatan tersebut.

Fitur dan spesifikasi

Bocoran-bocoran lain soal LG G7 ThinQ sudah banyak berseliweran di internet. Salah satunya “AI CAM” yang mampu menganalisa subyek foto dan memilih penyetelan pemotretan secara otomatis.

Ada juga “QLens” yang mampu mengenali landmark, makanan, dan benda lainnya. Intinya, smartphone ini bakal memiliki fungsi-fungsi berbasis kecerdasan buatan “ThinQ”.

Soal desain, LG G7 ThinQ dikatakan mengusung layar OLED 6,1 inci dengan rasio 18:9. Ada “poni” di sisi atas yang mirip dengan iPhone X.

Soal jeroan hardware, LG G7 ThinQ bakal dibekali chip Snapdragon 845 dengan RAM 4 GB, storage 64 GB, kamera ganda 16 megapiksel, dan baterai 3.000 mAh.

Semua bocoran ini baru bisa terbukti kebenarannya ketika LG G7 ThinQ benar-benar dirilis untuk khalayak umum. Kita tunggu saja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ENGADGET
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com