Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat Meroketnya Pertumbuhan Xiaomi di Eropa

Kompas.com - 13/05/2018, 16:33 WIB
Yudha Pratomo,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Canalys, sebuah lembaga riset pasar yang berbasis di Inggris merilis laporan analisis kuartal pertama 2018 dari pasar smartphone di Eropa minggu ini.

Hasilnya cukup mengejutkan. Vendor ponsel asal China, Xiaomi berhasil tumbuh signifikan dengan persentase lebih dari 999 persen.

Bahkan karena analis tidak bisa memasukkannya dalam grafik, mereka harus menempatkan simbol "> +999 persen" sebagai gantinya.

Saat ini, Xiaomi sudah menempati peringkat ke-4 dalam pangsa pangsa smartphone di Eropa. Padahal, Xiaomi terbilang merupakan pemain baru di daratan Eropa.Urutan satu sampai tiga dipegang oleh Samsung, Apple dan Huawei dengan jarak yang terpaut cukup jauh dengan Xiaomi.

Hasil riset Canalys terkait pangsa pasar ponsel di Eropa. Xiaomi berhasil membukukan pertumbuhan yang paling pesat di antara vendor lainnya. Canalys Hasil riset Canalys terkait pangsa pasar ponsel di Eropa. Xiaomi berhasil membukukan pertumbuhan yang paling pesat di antara vendor lainnya.

Saat ini dari hasil riset tersebut tercatat bahwa Samsung mendominasi pasar dengan pangsa pasar sebesar 33,1 persen kemudian diikuti oleh Apple dengan pangsa 22,2 persen.

Di posisi ketiga Huawei mendulang pangsa 16,1 persen kemudian di posisi empat Xiaomi dengan pangsa 5,3 persen dan Nokia di posisi lima dengan persentase 3.5 persen.

Xiaomi memang tengah mendapatkan popularitas yang cukup besar. Di beberapa negara, Xiaomi bahkan bisa merebut tahta tertinggi dari vendor yang sudah lebih lama hadir. Misalnya di India. Xiaomi bisa menaklukkan Samsung dan menggesernya pada posisi kedua.

Baca juga: 5 Vendor Smartphone Terbesar di Indonesia

Karena itulah para analis meramalkan bahwa tidak menutup kemungkinan vendor ini bakal masuk tiga besar menggeser Samsung, Apple, atau pesaing senegaranya yakni Huawei di pasar Eropa.

Bukan tidak mungkin memang, karena jika mengacu pada data yang dirilis Canalys ini terlihat bahwa nilai perkembangan Samsung dan Apple merosot pada kuartal pertama 2018. Sedangkan Huawei dan Xiaomi meningkat tajam.

Kendati demikian, sepertinya masih terlalu prematur untuk memprediksi seperti apa masa depan Xiaomi di Eropa. Karena Eropa memang menjadi pasar di mana Xiaomi masih harus bergerak cepat untuk melakukan penetrasi.

Beberapa waktu lalu, Xiaomi pun baru memperluas wilayah pemasarannya sampai ke Prancis dan Italia. Xiaomi bakal mulai memasarkan ponselnya di Prancis pada 22 Mei mendatang dan di Italia pada 24 Mei 2018.

Baca juga: Xiaomi Kini Pabrikan Smartphone Nomor 4 Terbesar di Dunia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com