Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Facebook Kembangkan Fitur Penangkal Kecanduan Medsos

Kompas.com - 24/06/2018, 19:05 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Ilustrasi FacebookIst Ilustrasi Facebook
KOMPAS.com - Facebook mengonfirmasi bahwa saat ini sedang melakukan pengembangan fitur yang berguna mengurangi kecanduan media sosial, atau dengan kata lain mengurangi waktu yang dihabiskan untuk bermain di dalam aplikasi Facebook sendiri.

Rencana pengembangan tersebut ditemukan oleh pengembang aplikasi Jane Manchun Wong. Dia  menemukannya dalam  barisan kode Facebook untuk Android yang diberi nama "Your Time on Facebook".

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari The Next Web, Minggu (24/6/2018), selanjutnya Facebook mengonfirmasi bahwa mereka memang sedang aktif mengembangkan fitur tersebut.

"Kami terus mencari cara baru untuk memastikan bahwa orang-orang memanfaatkan waktunya dengan baik di Facebook dan tidak sia-sia," ujar seorang juru bicara raksasa media sosial itu.

Baca juga: Kenali Gejala Kecanduan Facebook dan Cara Mengatasinya

Kode yang dimuat dalam aplikasi Facebook untuk Android itu memuat alat yang merinci durasi kegiatan pengguna dalam sepekan; hingga rata-rata waktu yang dihabiskan dalam sehari. Pengguna bahkan bisa mengatur batas waktu pemakaian media sosial itu dan mengelola notifikasi terkait.

Saat ini fitur tersebut masih berupa barisan-barisan kode pemrograman yang terkubur di dalam aplikasi Facebook untuk Android.  Belum diketahui kapan perusahaan akan benar-benar meluncurkannya ke publik.

Sebelumnya, CEO Facebook Mark Zuckerberg juga telah sering mengatakan ingin menjadikan waktu yang dihabiskan di Facebook memberikan lebih banyak manfaat.

Dia bahkan dengan bangga mengatakan pada para pemegang saham bahwa orang-orang sekarang hanya menghabiskan sedikit waktu di platform-nya, dan bakal jadi lebih sedikit lagi di masa yang akan datang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com