Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Mirrorless Full Frame Baru Nikon Meluncur Bulan Ini

Kompas.com - 08/07/2018, 15:06 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber Ubergizmo

KOMPAS.com - Nikon akhirnya selesai mempersiapkan kamera mirrorless full frame yang bakal menjadi senjata baru mereka. Desas-desus yang beredar menyebutkan ada dua unit kamera tipe tersebut yang bakal diluncurkan pada akhir Juli 2018 ini.

Lebih rincinya, bocoran itu menyebutkan kemungkinan peluncuran dilakukan pada 23 Juli 2018. Sedangkan pengapalan kamera tersebut ke berbagai pasar di dunia, baru akan dilakukan sebulan setelahnya.

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari UberGizmo, Minggu (8/7/2018), kamera mirrorless full frame Nikon itu salah satunya memiliki sensor berukuran antara 24-25 megapiksel, sedangkan satu lagi memiliki sensor 45 megapiksel.

Selain itu, bocoran lainnya memprediksi bahwa kamera tersebut bakal memiliki ukuran serupa dengan Sony A7, memiliki 5-axis in-body stabilization, kecepatan memotret terus-menerus 9 frame per detik, dudukan lensa baru, serta harga banderol di kisaran 3.000 dollar AS atau setara Rp 43 juta hingga 4.000 dollar atau setara Rp 57,5 juta.

Kendati bocoran tersebut sudah cukup rinci menjabarkan kamera baru Nikon ini, pengguna sebaiknya tidak berharap terlalu banyak. Meski bocoran itu benar pun, perusahaan kamera asal Jepang itu bisa saja mengubahnya di saat-saat terakhir.

Spesifikasi, harga dan tipe kamera yang sebenarnya baru akan diketahui saat perusahaan sudah mengumumkannya di sekitar 23 Juli 2018 mendatang. Pengguna cukup menunggu saja.

Selama ini Nikon lebih terkenal sebagai produsen kamera tipe Digital Single Lens Reflex (DSLR). Namun seiring dengan makin banyaknya pecinta fotografi hingga fotografer profesional yang mengadopsi kamera tipe mirrorless, maka perusahaan mulai menjajal strategi baru.

Ada beberapa produk mirrorless yang pernah dirilis Nikon, tetapi kinerjanya di pasar tidak bisa dibilang bagus, setidaknya jika dibandingkan dengan Sony.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Ubergizmo
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com