Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Bantu Jual Ponsel Fitur 4G Harga Rp 500.000

Kompas.com - 06/08/2018, 09:40 WIB
Yudha Pratomo,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Tak hanya bergulat di pasar smartphone, Xiaomi kini ikut masuk dalam peta persaingan ponsel dasar (feature phone). Vendor ponsel asal China ini membantu penjualan ponsel fitur dengan harga Rp 500.000-an di platform crowdfunding-nya.

Meski dibanderol dengan harga murah, ponsel fitur yang dijual di platform crowdfunding Xiaomi ini tak bisa dianggap remeh. Pasalnya ponsel bernama Qin ini memiliki teknologi kecerdasan buatan (AI).

Ponsel Qin merupakan proyek crowdfund (patungan) yang didukung oleh lebih dari 23.000 orang. Ponsel ini akan hadir dengan dua seri yang berbeda spesifikasinya.

Seri Qin 1 merupakan seri yang lebih rendah. Ponsel ini bakal ditenagai oleh chipset MediaTek MT6260A dengan CPU ARM7. Prosesor ini bakal dipadankan dengan RAM 8 MB dan penyimpanan 16 MB.

Wajar saja jika spesifikasinya sangat minim. Karena Qin 1 memang dibuat untuk menyasar pasar ponsel fitur. Meski demikian, ponsel Qin 1 akan dapat bertahan hingga 15 hari meski dengan kapasitas baterai hanya sebesa 1.480 mAh.

Seri kedua adalah Qin 1s yang memiliki spesifikasi lebih tinggi. Qin 1s juga dilengkapi dengan AI yang menerjemahkan perintah pengguna ke 17 bahasa dan dapat berjalan di jaringan 4G.

Ponsel fitur dari Xiaomi, Qin 1s. GSM Arena Ponsel fitur dari Xiaomi, Qin 1s.

Ponsel ditenagai dengan prosesor SC9820E ARM Cortex A53 yang mampu berlari di kecepatan 1,3 Ghz. Prosesor ini dipadankan dengan GPU ARM Mali T82, RAM sebesar 256 MB dan kapasitas penyimpanan internal sebesar 512 MB.

Untuk seri Qin 1s, ponsel ini berjalan dengan sistem operasi Mocor 5 yang berdasarkan Android. Jadi besar kemungkinan ponsel ini akan dapat menjalankan populer semisal WhatsApp.

Baca juga: Nokia 1, Ponsel Android Go Pertama Nokia Dijual Rp 1 Jutaan

Kedua ponsel dengan bentuk candybar ini memiliki keyboard fisik 9 angka (T9) layaknya ponsel fitur pada umumnya. Ukuran layarnya pun tidak luas yakni hanya berukuran 2,8 inci dengan resolusi 320 x 240 piksel.

Uniknya, meski berupa ponsel fitur, keduanya akan dilengkapi port USB type C untuk pengisian daya dan sinkronisasi data. Sayangnya kedua ponsel ini kabarnya tidak akan dilengkapi oleh fitur kamera.

Di China, ponsel ini akan dibanderol dengan harga sekitar 199 yuan atau sekitar hampir mencapai Rp 500.000 dan akan tersedia pada 15 September 2018 mendatang.

Baca juga: Xiaomi Naikkan Harga Redmi 5A dan Redmi Note 5

Sayangnya belum ada kabar negara mana saja yang akan menjadi sasaran dipasarkannya ponsel fitur ini, seperti dikutip KompasTekno dari GSM Arena, Senin (6/8/2018).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GSM Arena

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com