Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Harga dan Tanggal Peluncuran Samsung Galaxy S10

Kompas.com - 13/12/2018, 12:32 WIB
Yudha Pratomo,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber Gizmodo

KOMPAS.com - Teka-teki kemunculan ponsel flagship Samsung Galaxy S10 semakin terkuak. Kali ini, sebuah bocoran mengungkapkan tanggal rilis dari ponsel teranyar ini.

Samsung dikabarkan akan merilis Galaxy S10 dalam sebuah perhelatan bertajuk Samsung Unpacked sebelum gelaran Mobile World Congress (MWC) 2019 mendatang.

Menurut narasumber yang enggan disebutkan identitasnya, event bertajuk Samsung Unpacked akan digelar pada tanggal 20 Februari 2019. Sementara perhelatan akbar tahunan Mobile World Congress sendiri akan digelar pada 25 sampai 28 Februari 2019.

Masih menurut sumber tersebut, pada tanggal 20 Februari 2019 ini keran pre-order Galaxy S10 juga akan dibuka. Kemudian bagi yang telah melakukan pre-order, Samsung Galaxy S10 akan mulai didistribusikan pada 8 Maret 2019.

Tak hanya itu, kabarnya Samsung Galaxy S10 akan diluncurkan dalam tiga varian yang berbeda. Ponsel ini bakal mengusung layar Infinity O di mana layar tersebut akan memiliki sebuah lubang kecil yang mewadahi kamera depan.

Ketiga varian Samsung Galaxy S10 ini akan memiliki ukuran layar yang berbeda. Galaxy S10 versi regular ditengarai akan memiliki bentang layar 6,1 inci. Sementara versi "Plus" nya berukuran 6,4 inci dan versi paling murah akan memiliki ukuran layar yang paling kecil yakni 5,8 inci.

Baca juga: Samsung Galaxy S10 Bakal Hadir dalam Tiga Ukuran?

Hal ini sangat sesuai dengan bocoran yang sebelumnya diunggah oleh Evan Blass melalui Twitter. Evan Blass seorang pembocor gadget kenamaan ini memposting sebuah gambar desain Galaxy S10 dengan tiga ukuran yang berbeda.

Untuk harga, dikutip KompasTekno dari Gizmodo, Kamis (13/12/2018), kabarnya Samsung Galaxy S10 dengan layar 5,8 inci dan penyimpanan 128 GB akan dibanderol 669 poundsterling atau setara Rp 12,2 juta.

Sementara untuk versi reguler (layar 6,1 inci) dibanderol 799 poundsterling (Rp 14,6 juta) untuk penyimpanan 128 GB dan 999 poundsterling (Rp 18,3 juta) untuk penyimpanan 512 GB.

Sedangkan Samsung Galaxy S10 Plus akan dibanderol 899 poundsterling (Rp 16,5 juta) untuk penyimpanan 128 GB dan 1099 poundsterling (20,1 juta) untuk 512 GB.

Khusus untuk Galaxy S10 Plus, kabarnya akan ada versi penyimpanan 1 TB yang akan dijual seharga 1.399 poundsterling atau setara Rp 25,6 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Gizmodo
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com