Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kominfo Imbau Operator Matikan Internet di Bali Saat Nyepi

Kompas.com - 05/03/2019, 10:37 WIB
Yudha Pratomo,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Sama seperti tahun lalu, Nyepi di Bali akan kembali berlangsung tanpa adanya jaringan internet.

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengimbau para operator di Bali agar mematikan layanan internet selama perayaan Nyepi yang akan berlangsung pada Kamis (7/3/2019).

Imbauan tersebut diambil sebagai tindak lanjut atas Seruan Bersama Majelis-majelas Agama dan Keagamaan Provinsi Bali Tahun 2019.

Kominfo meminta agar jaringan internet di sana dinonaktifkan selama 24 jam terhitung 7 Maret 2019 mulai pukul 06.00 hingga 8 Maret 2019 pukul 06.00.

"Agar seluruh penyelenggara telekomunikasi yang menyediakan layanan akses internet di Provinsi Bali untuk melakukan langkah-langkah dalam mendukung seruan bersama dimaksud pada hari raya Nyepi," tulis Kominfo dalam pernyataan resminya.

Baca juga: Riset: Penetrasi Internet Indonesia Naik Jadi 56 Persen

Kendati demikian, Kominfo meminta agar para operator tetap menjaga kualitas akses internet di obyek-obyek vital dan layanan umum yang sifatnya harus tetap berlangsung.

Kominfo juga mengimbau masyarakat dan penyelenggara jasa internet untuk melakukan langkah tersebut guna menangkal konten negatif.

"Agar masyarakat dan penyelenggara jasa telekomunikasi melakukan langkah-langkah untuk menhindari dan/atau menangkal hoaks dan konten negatif," lanjut Kominfo.

Kebijakan sejatinya bukan yang pertama kali dilakukan Kominfo dalam menyambut Nyepi. Tahun lalu, Kominfo juga memberlakukan edaran serupa guna menambah kekhusyukan umat Hindu di Bali yang tengah melakukan ibadah.

Sama seperti imbauan tahun 2019 ini, pada 2018 layanan internet yang dimatikan hanya untuk ponsel atau perangkat lain. Sementara internet untuk layanan publik masih aktif dan dapat digunakan dengan semestinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com