Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Luncurkan Redmi Note 7S Berkamera 48 Megapiksel

Kompas.com - 21/05/2019, 11:03 WIB
Bill Clinten,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Setelah meluncurkan seri Redmi Note 7 dan Redmi 7, pabrikan asal China, Xiaomi, kini meluncurkan seri Redmi Note 7S di India di bawah naungan sub-merek Redmi.

Seirama dengan dua seri berembel-embel "7" lainnya, Redmi Note 7s memiliki fitur andalan berupa kamera utama beresolusi 48 megapiksel dengan bukaan lensa f/1.8.

Kamera ini menggunakan teknologi pixel-binning, di mana empat piksel bisa digabungkan menjadi satu piksel demi menciptakan gambar tajam berukuran 12 megapiksel.

Dari aspek desain, Redmi Note 7s memiliki bentang layar seluas 6,3 inci dengan resolusi FHD+. Sama seperti Redmi 7, bagian depan dan belakang Redmi Note 7s dilindungi oleh Gorilla Glass 5 dari Corning.

Pada bagian bingkai atas layar ini terdapat notch berbentuk waterdrop yang dipakai sebagai rumahan kamera selfie 13 megapiksel.

Baca juga: Membandingkan Redmi 7 dan Redmi 6, Apa Saja Bedanya?

Pada aspek kamera, selain kamera utama 48 megapiksel, Redmi Note 7s memiliki satu kamera lain sebagai fungsi depth sensor yang memiliki resolusi 5 megapiksel ditemani dengan sebuah LED flash.

Redmi Note 7s diotaki chipset Snapdragon 660 dan dipadankan dengan dua pilihan RAM serta memori internal, yaitu RAM 3GB/4GB beserta memori internal 32GB/64GB.

Baterai Redmi Note 7s berkapasitas 4.000 mAh dan mendukung teknologi Quick Charge 4.0. Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android Pie dengan balutan antarmuka MIUI 10, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSMArena, Selasa (21/5/2019).

Baca juga: Bos Redmi Pamer Skor AnTuTu Tak Wajar Ponsel K20

Redmi Note 7s hadir dengan tiga varian warna, Onyx Black, Sapphire Blue, dan Ruby Red, dan dibanderol dengan harga 10.999 Rupee (sekitar Rp 2,2 juta) untuk varian RAM 3 GB/32 GB storage dan 12.999 Rupee (sekitar Rp 2,6 juta) untuk varian RAM 4 GB/64 GB storage.

Ponsel ini bakal tersedia secara online di India mulai 23 Mei mendatang. Belum diketahui apakah Redmi Note 7s bakal diluncurkan di Indonesia atau tidak. Kita tunggu saja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GSM Arena


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com