Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kamera Mirrorless "Medium Format" Fujifilm GFX100 Dijual Rp 144 Juta

Kompas.com - 27/05/2019, 08:08 WIB
Bill Clinten,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Kamera medium format Fujifilm GFX100 sudah diumumkan sejak ajang Photokina di Jerman pada tahun lalu, namun ketika itu harganya belum diungkap.

Fujifilm kini telah mengumumkan banderol kamera yang memiliki sensor beresolusi 102 megapiksel itu. GFX100 dihargai 9.999 dollar AS atau Rp 144 juta untuk body only.

Penjualan Fujifilm GFX100 rencananya akan dimulai pada 27 Juni mendatang.

Baca juga: Fujifim Pamerkan GFX100, Kamera Mirrorless "Medium Format" 100 MP

Bodi Fujifilm GFX100 terlihat bongsor dan "kotak" karena memiliki vertical grip terintegrasi. Di dalamnya tersemat sensor gambar medium format (43,8 x 32,9mm) yang lebih besar 1,7 kali dibandingkan sensor full frame.

Sensor berukuran bongsor tadi turut dibekali dengan fitur peredam goyangan alias 5-axis in-body image stabilizer (IBIS).

Fujifilm merancang Fujifilm GFX100 agar nyaman digunakan dengan lensa medium format  berukuran besar.

Baca juga: Fujifilm Resmikan Kamera Mirrorless X-T30

Ada juga fitur phase detection autofocus (PDAF) untuk meningkatkan kecepatan fokus pada kamera ini.

Fujifilm pun mengklaim GFX100 merupakan kamera digital medium format pertama di dunia yang dibekali dengan IBIS dan PDAF sekaligus.

Fitur lain dari GFX100 mencakup chip pengolah gambar X-Processor 4 dan kemampuan perekaman video 4K 30 FPS 10-bit, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TheVerge, Senin (27/5/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com