Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persaingan Keras, Pabrik Ponsel Terakhir Samsung di China pun Tutup

Kompas.com - 03/10/2019, 18:15 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber Reuters

KOMPAS.com - Satu per satu pabrik ponsel Samsung di China ditutup. Terakhir, pabrik ponsel Samsung satu-satunya yang tersisa di Huizhou, Guangdong, terpaksa harus mengalami hal serupa.

Pabrik ini menyusul nasib pabrik Samsung di Tianjin yang lebih dulu berhenti. Vendor asal Korea Selatan itu dilaporkan tak sanggup bersaing dengan kompetitor lokal China soal upah buruh. Ditambah lagi ekonomi China sekarang juga melamban.

Media lokal Korea Selatan menyebut pabrik Samsung di Huizhou menampung 6.000 pekerja dan memproduksi sekitar 63 juta unit ponsel pada tahun 2017. Kontribusinya terbilang signifikan terhadap total 394 juta unit ponsel Samsung yang diproduksi pada tahun tersebut.

Baca juga: Mengenal Kang-Hyun Lee, Sosok Pak Haji Pelopor Samsung di Indonesia

Tidak cuma Samsung, beberapa vendor lain memindahkan pabriknya dari China, seperti dihimpun KompasTekno dari Reuters, Kamis (3/10/2019).

Sony misalnya,  telah menutup pabriknya di Beijing dan hanya fokus pada pabrikan smartphone di Thailand. Kendati demikian, salah satu vendor asing, Apple, masih tetap mempertahankan pabriknya di Negeri Panda.

"Di China, orang-orang membeli smartphone murah dari merek lokal, sementara untuk high-end mereka membeli Apple dan Huawei," kata Park Sung-soon, analis dari Cape Investment & Securities.

Makin tenggelam

Sebelum menutup pabrik terakhirnya di Huizhou, Samsung sendiri memang sudah semakin tenggelam di China akibat persaingan keras di sana.

Pangsanya di pasaran ponsel pintar Negeri Panda bahkan tidak sampai satu persen pada kuartal II-2019, menurut firma riset Strategy Analytics. 

Firma riset itu menyebut market share smartphone Samsung di China dalam periode tersebut hanya 0,7 persen dengan volume penjualan 700.000 unit smartphone.

Baca juga: Alasan Samsung Jorjoran Merilis Ponsel Galaxy A di 2019

Padahal, China merupakan salah satu pasar smartphone terbesar di dunia, menurut beberapa analis pasar. Meski produksinya di China berakhir, Samsung menyatakan tetap akan menjual produknya di sana.

"Produksi perangkat akan direlokasi ke lokasi manufaktur lain, tergantung strategi produksi global kami dan kebutuhan pasar," jelas perwakilan Samsung.

Saat ini, Samsung memang masih berjibaku dalam hal efisiensi. Mereka pun memilih beberapa negara dengan upah buruh rendah seperti India dan Vietnam untuk proses manufaktur dalam beberapa tahun belakangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Reuters


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com