Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Galaxy S10 Lite dan Note 10 Lite Sudah Terdaftar di Ditjen Postel, Kapan Dijual di Indonesia?

Kompas.com - 17/01/2020, 10:55 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Galaxy Note 10 Lite dan Galaxy S10 Lite segera dijual di pasar Indonesia dalam waktu dekat. Indikasi kuatnya adalah masuknya dua smartphone tersebut di laman sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian.

Dalam sertifikat bernomor 13/SJ-IND.8/TKDN/1/2020 yang diajukan tanggal 9 Januari 2020 lalu, Galaxy Note 10 Lite dan Galaxy S10 Lite sama-sama mengantongi nilai TKDN sebesar 33,30 persen.

Tangkapan layar sertifikasi Galaxy S10 Lite dan Galaxy Note 10 Lite di laman TKDN Kementerian Perindustrian.TKDN Kementerian Perindustrian Tangkapan layar sertifikasi Galaxy S10 Lite dan Galaxy Note 10 Lite di laman TKDN Kementerian Perindustrian.

Tidak hanya muncul di laman TKDN. Galaxy S10 Lite dengan model nomor SM-G770F juga telah terdaftar di laman sertifikasi Postel Ditjen SDPPI Kemenkominfo dengan nomor sertifikat 65734/SDPPI/2020.

Tangkapan layar sertifikasi Galaxy S10 Lite di laman Postel Ditjen SDPPI Kemenkominfo.Postel DItjen SDPPI Tangkapan layar sertifikasi Galaxy S10 Lite di laman Postel Ditjen SDPPI Kemenkominfo.

Namun, untuk Galaxy Note 10 Lite yang bernomor model SM – N770F belum muncul di laman tersebut.

Baca juga: Bocoran Harga Samsung Galaxy S10 Lite dan Galaxy Note 10 Lite

KompasTekno menghubungi pihak Samsung Indonesia untuk memastikan kabar ini. Menurut perwakilan Samsung Indonesia, Galaxy Note 10 Lite dan S10 Lite memang bakal segera masuk Indonesia.

Soal waktunya, perwakilan Samsung Indonesia mengatakan, Galaxy Note 10 Lite dan S10 Lite dijual sebelum event Galaxy Unpacked pada 12 Februari, di mana Samsung akan meluncurkan Galaxy S20.

Belum diketahui berapa harga Samsung Galaxy S10 Lite dan Galaxy Note 10 Lite saat resmi di Indonesia.

Spesifikasi Note 10 Lite dan S10 Lite

Galaxy S10 Lite dan Galaxy Note 10 Lite telah dirilis pada 4 Januari lalu. Keduanya merupakan versi "murah" dari Galaxy Note 10 dan Galaxy S10.

Untuk spesifikasinya, Galaxy S10 Lite memiliki bentang layar Super AMOLED Plus 6,7 inci. Resolusi layarnya adalah full HD. Desainnya mirip dengan Galaxy Note 10, yakni adanya lubang kamera (punch hole) di bagian tengah atas.

Kamera depannya beresolusi 32 megapiksel. Sementara tiga kamera belakangnya terdiri dari kamera wide 48 MP (Super Steady OIS, f/2.0), kamera ultra-wide 12 MP (f/2.2), dan kamera makro 5 MP (f/2.4).

Tiga kamera ini tersusun secara vertikal dengan bingkai persegi. Ponsel ini diotaki chip Snapdragon 855 dengan opsi RAM 6GB/8GB dan memori internal 128 GB.

Namun, belum diketahui apakah versi Indonesia akan mengadopsi chip yang sama ataukah diganti dengan Exynos seperti trio Galaxy S10 sebelumnya. Baterainya berkapasitas 4.500 mAh denngan fast charging 25 watt.

Baca juga: Sosok Samsung Galaxy S20 Plus Terungkap lewat Bocoran Video

Spesifikasi hampir mirip dipunyai Galaxy Note 10 Lite. Ponsel ini dibekali layar Super AMOLED Plus 6,7 inci.

Desainnya sama, menggunakan punch hole untuk menampung kamera depan 32 megapiksel. Namun, kamera belakangnya berbeda dari Galaxy S10 Lite ataupun Galaxy Note 10 sebelumnya.

Modul kamera Galaxy Note 10 Lite berbentuk persegi panjang dan dihuni oleh kamera wide 12 MP (OIS, f/1.7), kamera telephoto 12 MP (OIS, f/2.4), dan kamera ultra-wide 12 MP (f/2.2). Ketiganya disusun seperti letter "L" alih-alih vertikal atau horizontal.

Di versi globalnya, Galaxy Note 10 Lite mengandalkan chip Exynos 8895 dengan opsi RAM 6GB/8GB dan memori internal 128 GB. Baterainya berkapasitas 4.500 mAh dengan fast charging 25 watt.

Seperti lini Galaxy Note lainnya, versi "Lite" ini juga tetap dibekali stylus S-Pen yang telah didukung pengendalian perangkat lewat bluetooth low energy (BLE).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com