Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2021, Tri Ekspansi Jaringan ke Indonesia Timur lewat Palapa Ring

Kompas.com - 12/02/2020, 19:28 WIB
Putri Zakia Salsabila ,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Operator seluler Hutchison 3 Indonesia ( Tri) mulai berencana untuk memperluas jaringannya ke bagian Indonesia Timur pada 2021. Tahun ini, Tri sudah mulai meninjau lokasi wilayah-wilayah prioritas yang akan dipilih untuk perluasan jaringan.

Melihat luasnya cakupan Indonesia Timur, Chief Commercial Officer Hutchison 3 Indonesia Dolly Susanto memastikan bahwa pihaknya akan memprioritaskan daerah yang banyak penduduknya terlebih dahulu, seperti kota-kota besar di wilayah Papua.

"Rata-rata, di semua tempat yang ada penduduknya pasti kami cover," tuturnya kepada KompasTekno di Jakarta, Rabu (12/2/2020). Meski demikian, Tri masih belum dapat memastikan secara spesifik kabupaten apa yang akan dipilih sebagai wilayah prioritasnya.

Baca juga: Antisipasi Bencana, Tri Siapkan Baterai dan Genset untuk BTS

Wakil Presiden Direktur Hutchison 3 Indonesia Danny Buldansyah, mengatakan bahwa rencana ekspansi Tri ini sejalan dengan pembangunan jaringan serat optik Palapa Ring di wilayah Indonesia Timur yang telah rampung.

"Artinya 3 Indonesia akan menyediakan layanan di Indonesia Timur. Menaranya kami akan sewa, dan backbone-nya akan sewa dari Bakti (Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi, Kemenkominfo) sebagai penyelenggara Palapa Ring," ujar Danny.

Palapa Ring adalah proyek infrastruktur internet yang terdiri dari jaringan serat optik bawah laut dan darat yang menjadi tulang punggung (backbone) bagi sistem telekomunikasi nasional.

Baca juga: Daftar Harga Paket Internet Tri Februari 2020

Palapa Ring dibagi ke dalam tiga wilayah, yakni Palapa Ring Barat, Palapa Tengah, dan Palapa Ring Timur. Palapa Ring di wilayah timur telah mulai beroperasi sejak 29 Agustus 2019.

Palapa Ring Timur menjangkau 51 kabupaten/kota yang melalui 4 provinsi, yaitu Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Maluku, Papua, dan Papua Barat, terdiri dari 35 kabupaten/kota layanan dan 16 kabupaten/kota interkoneksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com