Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spoiler Beredar, Sony Buru-buru Umumkan Rilis "The Last of Us Part II"

Kompas.com - 30/04/2020, 20:20 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal rilis game The Last of Us Part II untuk PlayStation sempat berkali-kali ditunda, bahkan hingga dihapus dari PlayStation Store dan uang pembeli yang memesannya dikembalikan.

Status terakhir The Last of Us Part II adalah ditunda tanpa kejelasan kapan akan dirilis. Tapi, belakangan Sony mendadak banting setir dan mengumumkan jadwal ketersediaan game yang banyak ditunggu tersebut, yakni pada 19 Juni 2020.

Baca juga: Game The Last of Us Part II Ditunda, Uang Pembeli Dikembalikan

Rupanya, Sony buru-buru mengumumkan jadwal rilis The Last of Us Part II setelah serangkaian spoiler yang mengungkapkan jalan ceritanya muncul dan beredar di internet pada akhir pekan lalu.

"Kami kecewa karena ada yang mempublikasikan pre-launch footage dari The Last of Us Part II tanpa izin, sehingga mengganggu kerja keras Naughty Dog (developer The Last of Us) selama bertahun-tahun dan menghancurkan pengalaman para fans," ujar seorang juru bicara Sony.

Sang juru bicara turut mengimbau para pengguna internet agar tidak melihat atau menyebarluaskan spoiler dimaksud. "Kami ingin semua orang punya kesempatan bermain The Last of Us Part II di waktu yang sama," imbuhnya. 

Baca juga: Game Crash Bandicoot Kini Bisa Dimainkan di Ponsel Android

Rangkaian spoiler tersebut berupa potongan video cutscene, daftar level yang ada, juga jalan cerita alias plot secara keseluruhan, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GamesRadar, Kamis (30/1/2020).


Sony bertindak cepat dengan take down, tapi spoiler The Last of Us Part II sudah kadung banyak beredar. Senada dengan Sony, Naughty Dog selaku pembuat seri game The Last of Us turut menyatakan kekecewaannya atas kemunculan spoiler.

"The Last of Us Part II akan segera berada di tangan Anda. Apapun yang Anda dengar atau lihat, pengalaman akhirnya akan tetap layak ditebus," kicau Naughty Dog dalam sebuah twit.

Baca juga: Menengok Perubahan Stik PlayStation dari PS1 hingga PS5

Dalam penundaan terakhir sebelumnya, delay jadwal rilis The Last of Us Part II disebabkan oleh "masalah logsitik" berkenaan dengan wabah Covid-19. Karena itu, ada dugaan bahwa game ini bisa saja dirilis hanya dalam bentuk digital.

Selain The Last of Us Part II, dalam pengumuman di blog miliknya, Sony juga mengumumkan tanggal rilis untuk game Ghost of Tsusihma, yakni pada 17 Juli 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com