Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjajal Jam Tangan Huawei Watch GT 2e, Kental Nuansa "Sporty"

Kompas.com - 02/05/2020, 19:12 WIB
Oik Yusuf,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bersama dengan lini ponsel flagship P40 Pro, Huawei turut memperkenalkan produk smartwatch baru bernama Watch GT 2e. Dari namanya bisa ditebak bahwa arloji pintar ini merupakan “kerabat” dari seri Watch GT 2 yang diperkenalkan tahun lalu.

Watch GT 2e memang terbilang mirip dengan Watch GT 2. Tapi ada perbedaan kentara dari segi desain yang segera terlihat begitu keduanya disandingkan. Huawei merancang Watch GT 2e dengan nuansa yang lebih sporty, untuk mereka yang gemar berolahraga.

Dua tombol kendali serupa “crown” di sisi kanan Watch GT 2 kini berganti menjadi tombol berbentuk persegi panjang yang tidak terlalu menonjol pada Watch GT 2e.

Baca juga: Xiaomi Perkenalkan Mi Kids Watch 4 dan Mi Kids Watch 4 Pro untuk Anak

Fungsinya tetap sama, yakni menjelajahi menu (tombol atas) dan shortcut untuk fitur tertentu yang bisa dipilih sesuai keinginan (tombol bawah).

Bagian bezel antara kedua smartwatch juga berbeda rancangan. Watch GT 2e tak lagi menggunakan deretan angka GMT/second time zone yang menunjukkan waktu 24 jam, melainkan satuan 60 (menit/detik).

Berlubang-lubang, lebih nyaman

Strap alias tali jam tangan terintegrasi langsung ke badan arloji, tanpa melalui lugs yang menonjol. Bentuk keseluruhan Watch GT 2e pun terkesan makin menyatu dan membulat.

Meski di baliknya terdapat pin mirip quick release, strap Watch GT 2e tak bisa dilepas dengan mudah seperti pada Watch GT 2.

Strap Watch GT 2e sengaja dibuat berlubang-lubang (perforated) untuk sirkulasi, supaya lebih nyaman dipakai apabila tangan berkeringat. Strap itu terbuat dari bahan fluoroelastomer atau TPU, tergantung pilihan warna strap.

Strap Watch GT 2e varian Lava Red yang berlubang-lubang (kiri) agar lebih nyaman dikenakan saat berkeringat. Tali jam tersambung langsung ke bagian watch case yang berbentuk melengkung.  
KOMPAS.com/ OIK YUSUF Strap Watch GT 2e varian Lava Red yang berlubang-lubang (kiri) agar lebih nyaman dikenakan saat berkeringat. Tali jam tersambung langsung ke bagian watch case yang berbentuk melengkung.

Kebetuan, unit Watch GT 2e yang dikirimkan ke KompasTekno adalah varian Lava Red dengan strap berwarna merah, serta watch face dan buckle berkelir hitam.

Karena bentuknya yang lebih membulat mengikuti kontur lengan, Watch GT 2e terasa lebih nyaman dibandingkan Watch GT2 saat dikenakan. Strap cukup lembut di kulit dan dapat menjaga arloji tetap di tempatnya tanpa bergesar ketika lengan basah.

Baterai tahan lama

Berbeda dari Watch GT 2 sebelumnya yang tersedia dalam ukuran 46 mm dan 42 mm, Watch GT 2e hanya tersedia dalam satu ukuran, yakni 46 mm. Spesifikasinya identik dengan Watch GT 2 versi 46 mm.

Baca juga: Oppo Watch Resmi Meluncur, Mirip Apple Watch Harga Rp 3 Juta

Layar Watch GT 2e menggunakan panel AMOLED berukuran 1,39 inci (454x454 piksel). “Otaknya” adalah chip Kirin A1 dengan RAM 4 GB dan storage berkapasitas 4 GB.

Meski bisa digunakan untuk menyimpan file musik, Watch GT 2e tak dilengkapi dengan loudspeaker, sehingga pengguna harus menyambungkannya ke earphone wireless apabila ingin mendengar lagu.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com